chatwithamelia.xyz - Tanggal 4 Mei 1949, jadi hari memilukan bagi Torino dan Timnas Italia. Pada hari itu, terjadi Tragedi Superga, sebuah kecelakaan pesawat terbang yang menabrak bukit Superga di dekat Turin, Italia.
Akibat insiden tersebut, setidaknya 31 penumpang tewas. Adalah tim Torino yang menggunakan pesawat nahas tersebut, dan melakukan perjalanan pulang dari Portugal setelah pertandingan persahabatannya dengan Benfica.
Torino pada masa itu adalah satu tim Italia yang amat kuat. Bahkan mereka sampai mendapat julukan Il Grande Torino atau dalam bahasa Indonesianya, 'Torino Hebat'.
Baca Juga: 3 Alasan Denmark Bisa Singkirkan Ceko dan Melangkah ke Semifinal Euro 2020
Kehilangan untuk Torino dan Timnas Italia
Torino kala itu merupakan kekuatan besar di Italia, den menjadi juara di Serie A berturut-turut pada musim 1943 hingga 1949. Tentu untuk sebuah tim, hal ini berarti kekuatan mereka demikian besar. Tak hanya itu saja, kehilangan juga dialami oleh timnas Italia.
10 pemian Torino merupakan punggawa Timnas Italia. Yang artinya ketika seluruh penumpang pesawat tersebut tewas, Italia juga kehilangan 10 putra terbaik yang mengisi skuad tim utama mereka. Padahal tahun 1950 mereka akan tampil di gelaran Piala Dunia.
Baca Juga: Profil Bali United, Klub yang Baru Berusia Enam Tahun
Trauma pun dirasakan oleh seluruh masyarakat Italia, hingga timnas Italia harus berangkat ke Brasil dengan menggunakan kapal laut. Tentu saja ini berdampak langsung pada performa buruk tim Italia di gelaran Piala Dunia tahun 1950 tersebut, di mana mereka harus menelan kekalahan dari Swedia.
Peringatan yang Dilakukan Saat Ini
Tentu, peringatan Tragedi Superga ini masih dilakukan hingga saat ini. Menjadi pukulan berat bagi masyarakat Italia secara menyeluruh, tragedi tersebut masih sangat membekas di ingatan publik Italia dan persepak bolaan dunia.
Baca Juga: Fakta Menarik usai Spanyol Singkirkan Swiss di Perempatfinal Euro 2020
Itu tadi sedikit ulasan mengenang Tragedi Superga, kecelakaan tragis yang merenggut nyawa seluruh pemain Torino, yang 10 di antaranya adalah pemain Timnas Italia.