chatwithamelia.xyz - Menjadi penjaga gawang utama dari tim Inggris, profil Pickford cukup banyak dicari belakangan ini. Simak selengkapnya di artikel singkat berikut ini.
Satu tim sepak bola tak mungkin akan bermain tanpa penjaga gawang. Peran ini begitu krusial, hingga jika penjaga gawang mendapatkan kartu merah maka sang kapten yang bertugas menggantikannya. Jordan Lee Pickford, menjadi salah satu pemegang kunci gemilangnya penampilan Inggris. Berikut profil Pickford.
Penjaga gawang berusia 27 tahun ini sukses menyelamatkan Inggris dari kebobolan selama laga Euro 2020 berlangsung. Meski memang bukan merupakan nama yang terlalu terkenal, namun ia berhasil membuktikan diri bahwa ia pantas jadi kiper nomor satu di tim Inggris.
Baca Juga: 9 Potret Terbaru Kiki Amalia, Mantan Istri Markus Horison yang Makin Cantik
Profil Jordan Pickford
Lahir di Washington, Inggris, pada 7 Maret 1994 lalu, pria berkebangsaan Inggris ini kini bermain di Everton sebagai penjaga gawang utama. Sebelumnya, ia sempat pula memperkuat Sunderland. Baru pada tahun 2017 ia diboyong ke Everton dengan nilai transfer 25 juta Euro.
Sebelum kini memperkuat skuad Inggris senior, sebenarnya ia juga tercatat sebagai pemain di timnas Inggris U16, U17, U18, U19, hingga U20 dan U21 Inggris. Pada tahun 2016 kemudian ia dipanggil memperkuat tim senior pada kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Slovenia.
Baca Juga: Profil Harry Kane, Pahlawan Timnas Inggris di Perempatfinal Euro 2020
Kemampuan menjaga gawangnya sebenarnya banyak berkembang ketika ia menjalani masa peminjaman ke beberapa tim kecil di Inggris. Perlahan tapi pasti, Pickford semakin matang dan kemudian mampu menarik perhatian pelatih skuad senior Inggris. Terbukti pada gelaran Euro 2020 ini ia berhasil membuat penyelamatan-penyelamatan krusial yang membuat Inggris tetap bertahan hingga saat ini.
Menjadi Sosok Penyelamat dan Benteng Terakhir Inggris
Seperti kita ketahui bersama, skuad Inggris memiliki lini tengah dan lini depan yang luar biasa efektif dalam menjalankan serangan. Namun jika berbicara lini belakang tak bisa dipungkiri bahwa The Three Lions tidak sekuat ini. Maka Pickford-lah yang kemudian jadi benteng terakhir untuk pertahanan Inggris dalam menghadapi serangan balik dari lawan.
Baca Juga: Mengapa Kiper Selalu Meludahi Sarung Tangannya? Simak Penjelasannya
Pada laga semifinal nanti, Inggris akan berhadapan dengan Denmark yang berhasil menumbangkan Ceko dengan skor 2 – 1. Pada laga ini pula Pickford akan kembali diuji, karena Denmark dikenal sebagai salah satu tim dengan kecepatan serangan balik yang begitu tinggi. Apakah Pickford bisa kembali menjadi penyelamat Inggris? Kita lihat saja pada laga Kamis, 8 Juli 2021 nanti. Profil Pickford, benteng terakhir Inggris.