chatwithamelia.xyz - Tim K-League 2 yang dibela Asnawi Mangkualam Bahar, Ansan Greeners, dikabarkan baru saja merampungkan transfer pemain Shin Jae-hyuk. Sang pemain sendiri merupakan putra dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Shin Jae-hyuk direkrut Ansan Greeners dari Universitas Konkuk. Dilaporkan Sport Chosun, Shin Jae-hyuk, sudah lolos tes medis, sebelum diresmikan Ansan sebagai pemain baru pada, Senin (19/7/2021).
Menurut catatan Transfermarkt, Jae-hyuk punya posisi reguler sebagai winger kiri. Pemain berusia 20 tahun tersebut pun kini dikabarkan sudah melakoni sesi latihan dengan tim.
Secara khusus Jae-hyuk mengatakan bahwa sang ayah, Shin Tae-yong memintanya untuk mencontoh Asnami yang sudah sejak Februari lalu bergabung dengan Ansan.
"Ayah (Shin Tae-yong) pernah membicarakan Asnawi saat di rumah. Kata dia, saya harus main seaktif Asnawi. Saya harus bermain seperti Asnawi meski masih muda. Saya harus melihat dan belajar darinya," kata Shin Jae-hyuk dikutip dari Sport Chosun.
Shin Jae-hyuk sendiri lahir pada 4 Juni 2001 dan kini memiliki tinggi 178 cm. Sebelum bermain untuk Universitas Konkuk, Jae-hyuk juga bermain sepak bola pada tingkat SMA di Boin High School.
Klub-klub K-League sendiri memang lumrah merekrut pemain-pemain dari univeritas atau SMA karena memang ada kompetisi antar SMA hingga Universitas. Dari sana, bakat-bakat potensial kerap diamati oleh para pemandu bakat untuk direkrut.
Syarat untuk bisa dikontrak oleh tim adalah sang pemain harus sudah berusia 17 tahun. Salah satu contohnya adalah pemain RB Leipzig, Hwang Hee-chan. Sebelum direkrut Pohang Steelers, klub K League 1, Hwang Hee-chan merupakan pemain tim SMA.
Shin Jae-hyuk sendiri merupakan adik kandung dari Shin Jae-won yang merupakan anak tertua Shin Tae-yong. Jae-hyuk mengikuti jejak kakanya yang pernah membela Ansan sebelum akhirnya pindah ke FC Seoul.
Menurut catatan Transfermarkt, Shin Jae-won merupakan pemain sepak bola profesional yang berposisi sebagai winger dan lahir pada 16 September 1998 silam di Korea Selatan.
Pemain berusia 23 tahun tersebut mengawali karier sepak bola junior ketika tergabung dalam klub Haksung High School (2015-16) dan berlanjut ke Korea University (2017-18).