chatwithamelia.xyz - Sebuah video viral menunjukkan Cristiano Ronaldo kegirangan saat menyaksikan kembali gol yang diciptakannya di laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Perasaan bahagia tengah menyelimuti hati megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo usai berlaga di Kualifikasi Piala Dunia melawan Irlandia, Kamis (2/9/2021).
Dua gol yang ditorehkan Cristiano Ronaldo pada laga tersebut membawa Portugal sukses meraih kemenangan atas Irlandia dengan skor akhir 2-1.
Baca Juga: Apesnya Lazio Gagal Rekrut Pemain Karena Salah Tulis Alamat Email
Selain itu gol yang diciptakannya itu sekaligus membawa Cristiano Ronaldo sebagai pemilik gol terbanyak sepanjang masa untuk tim nasional dengan 111 gol.
Rekor yang sebelumnya berhasil dijaga legenda Iran, Ali Daei dengan kemasan 109 gol sepanjang membela tim nasional.
Saking senangnya dengan catatan fenomenal yang baru saja diraihnya itu, Ronaldo seolah tak ingin melewatkan momen saat dirinya mencetak rekor lewat golnya.
Baca Juga: Hakim Ziyech dan Pelatih Timnas Maroko Saling Sindir, Ada Apa?
Ketika berada di dalam bus usai pertandingan, Ronaldo tertangkap kamera sedang menyaksikan gol bersejarah yang diciptakannya itu.
Tak hanya menyaksikan golnya, Ronaldo bahkan ingin mendengar teriakan penonton saat ia mencetak gol dengan mendekatkan ponsel pintarnya ke telinga.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL: Brasil dan Argentina Menang
Pemain yang baru saja menyelesaikan kepindahannya dari Juventus ke Manchester United ini seolah tak peduli dengan ancaman hukuman yang diterimanya.
Hal ini berkaitan dengan selebrasi usai ia mencetak gol ke gawang Irlandia yang berujung kartu kuning setelah melepas jersey.
Ronaldo pun dikabarkan sudah meminta maaf kepada rekan setimnya, karena ulahnya itu ia tidak dapat bermain untuk Portugal di laga melawan Azerbaijan.
Baca Juga: Balasan Menohok Declan Rice, Minum dari Gelas yang Dilempar Fans Hungaria
"Saya lupa, semua itu karena saking emosionalnya saya di pertandingan. Mungkin pelatih akan menghukum saya, tapi nggak papa," ucap Ronaldo dikutip dari Sportskeeda.
"Yang penting saya bisa membantu tim untuk saat ini. Maafkan saya, tetapi saya tidak bisa mengontrol emosi di laga itu." imbuhnya.
Berhadapan dengan Azerbaijan sepertinya bukan hal yang sulit bagi Portugal yang saat ini bertengger di papan atas klasemen Grup A.
Sementara lawan yang dihadapi nanti adalah penghuni dasar klasemen, absennya Ronaldo bukan masalah serius bagi Fernando Santos.