chatwithamelia.xyz - Timnas Vietnam U-16 mencoret satu pemain potensianlnya jelang laga perdana lawan Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022. Dialah adalah Le Huynh Trieu.
Pelatih Nguyen Quoc Tuan telah memanggil 34 pemain untuk pemusatan latihan dari 30 Juni 2022 lalu. Kini sang pelatih sudah memangkas pemainnya menjadi 28 pemain yang akan dibawa ke Indonesia pada Rabu (27/7/2022) ini.
Dari nama-nama yang dicoret, ternyata ada striker andalan mereka. Adalah Le Huynh Trieu yang dicoret dari skuad Vietnam U-16 untuk Piala AFF U-16 2022 di Yogyakarta. Padahal ia merupakan salah striker haus gol.
Sebab Le Huynh Trieu moncer bersama klubnya Dong Thap U-17 dengan mencetak 12 gol. Tentunya pencoretan striker muda ini menimbulkan kekecewaan bagi publik Vietam.
"Di antara nama-nama yang tereliminasi, Le Huynh Trieu adalah pemain yang paling banyak meninggalkan penyesalan. Striker muda ini punya 12 gol di Dong Thap U-17 dan juga berlatih bersama Vietnam U-17 di Jerman pada April 2022," tulis laporan media Vietnam The Thao247 dikutip pada Rabu (27/7/2022).
Vietnam U-16 sendiri sudah menggelar tiga latihan uji coba. Hasilnya mereka kalah dari Hanoi U-19 (3-1), menang atas Cong An Nhan Dan U-19 (6-4), dan seri menghadapi Viettel U-16 (2-2).
Adapun Piala AFF U-16 2022 mulai bergulir pada 31 Juli 2022 mendatang di Yogyakarta. Timnas Indonesia U-16 bersama dengan Vietnam, Filipina, dan Singapura di grup A.
Lalu di Grup B ada Thailand, Laos, Timor Leste serta Brunei Darussalam. Sedangkan grup C ada Malaysia, Australia, Myanmar, dan Kamboja. Masing-masing juara grup dan runner up terbaik akan melaju ke babak semifinal.