chatwithamelia.xyz - Momen selebrasi tengil pemain Timnas Vietnam U-19 jadi sorotan usai menceploskan bola ke gawang Timnas Indonesia U-19 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Apakah selebrasi tersebut meledek suporter Indonesia?
Dalam laga yang mempertemukan Timnas Indonesia U-19 dengan Vietnam U-19, terdapat beberapa momen unik yang terjadi. Salah satunya ketika salah seorang pemain Vietnam, Dinh Xuan Tien yang melakukan selebrasi tengil.
Hal ini tampak dalam sebuah unggahan akun Twitter @Mata_Air99 yang membalas cuitan dari akun @SportsTime_id.
Baca Juga: Hajar Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Marselino Ferdinan Ungkit Kejadian Piala AFF U-19
Terlihat pemain Vietnam bernomor punggung 18 memperagakan gaya kedua tangan diangkat kemudian ditempelkan dekat kedua telinga.
Lalu ia seolah-olah ingin mendengarkan suara riuh dari suporter yang datang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Diduga pemain tersebut meledek suporter Indonesia yang datang ke stadion.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Balas Dendam ke Vietnam, Marselino Ferdinan Beri Pesan Bijak
Selebrasi ini mengundang reaksi dari netizen di kolom komentar.
"Itu Nguyen bang," tulis @raja***.
"Nguyen 2 itu," beber @nata***.
Baca Juga: Daftar Tim yang Gugur di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Ada Juara Piala AFF U-19
Meski pemain Vietnam tersebut melakukan selebrasi yang diduga meledek suporter Indonesia, kenyataannya negaranya tak mampu mengalahkan skuad asuhan Shin Tae-yong.
Vietnam harus tunduk dari Timnas Indonesia U-19 dengan skor 2-3. Hal ini membuat Vietnam harus puas berada di posisi runner up grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Meski begitu, Vietnam dipastikan lolos karena menjadi salah satu runner up terbaik pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.