chatwithamelia.xyz - Asnawi Mangkualam tampil impresif di laga terbaru Jeonnam Dragons. Penampilan bek berusia 23 tahun ini langsung dipuji media Korea.
Jeonnam Dragons menghadapi Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023). Dalam laga ini, Asnawi Mangkualam akhirnya dipercaya pelatih sebagai starter.
Menariknya pelatih Jeonnam Dragons, Lee Jang-kwan melakukan eksperimen terhadap Asnawi. Eks PSM Makassar itu diplot sebagai bek kiri.
Baca Juga: Sindir Tuan Rumah SEA Games 2023, Pelatih Thailand Seret Timnas Indonesia U-22
Meski begitu, tampil di posisi baru tidak membuat pemain andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia itu tampil buruk. Nyatanya, ia malah sukses menorehkan dua assist.
Assist pertama tercipta kala ia memperdaya bek lawan sebelum mengirim umpan untuk Valdivia yang mencetak gol di menit ke-55.
kedua Jeonnam Dragons juga berawal dari umpan Asnawi. Ia mengirim bola lambung yang mampu dikonversi jadi gol oleh Ha Nam.
Baca Juga: Media Vietnam Berharap Negaranya Duel dengan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023, Kenapa?
Nah, penampilan Asnawi dipuji media Korea. Ia dianggap tampil 200 persen dalam pertandingan terbaru Jeonnam Dragons.
"Asnawi punya peran aktif menyumbang dua assist setelah sekitar satu bulan (absen). Meskipun mengalami perpindahan dari fullback kanan ke kiri, Asnawi tampil 200 persen," tulis laporan Best Eleven disadur Senin (10/4/2023).
Adapun Jeonnam Dragons kini berada di peringkat ke-8 klasemen sementara K League 2 dengan koleksi tujuh poin.
Baca Juga: Mulai Takut, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-22 Punya Kans Raih Medali Emas di SEA Games 2023