chatwithamelia.xyz - Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon, meminta untuk anak asuhnya berhati-hati ketika melawan tetangga Indonesia, Papua Nugini.
Seperti diketahui, FIFA Matchday Juni 2023 masih menyisakan sejumlah partai di beberapa tim, termasuk Malaysia.
Sebelumnya, Malaysia berhasil mengalahkan Kepualauan Solomon pada Rabu (14/6/2023) dengan skor 4-1.
Baca Juga: Kelar Main di Indonesia, Berikut Agenda Timnas Argentina Selanjutnya
Kini, mereka akan menjajal kekuatan Papua Nugini pada hari ini (20/6/2023) pada pukul 20.00 WIB.
Kim Pan-gon menargetkan kemenangan pada laga ini demi mendongkrak ranking FIFA. Ia yakin dengan kemampuan anak asuhnya saat ini bisa mengalahkan Papua Nugini.
“Para pemain berada dalam kondisi terbaiknya dan beberapa masalah cedera tidak serius," kata Kim dilansir dari Bharian.com.my.
Baca Juga: Lakukan Tekel Ciamik ke Garnacho, Asnawi Mangkualam Digoda untuk Gabung Klub Jordi Amat
"Jadi saya ingin para pemain terus menampilkan yang terbaik dengan mendominasi permainan, menjaga kecepatan, dan tidak membuat kesalahan mudah," tambahnya.
Namun, ia justru merasa ketar-ketir dan meminta anak asuhnya lebih berhati-hati kepada lawannya.
“Pada saat yang sama, saya imbau agar para pemain berhati-hati dengan taktik lawan yang tentunya sudah mengetahui sedikit kelemahan dan kemampuan kita," beber pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Baca Juga: Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Berhasil Bertukar Jersey dengan Bintang Argentina
Ia menargetkan sapu bersih kemenangan di FIFA Matchday Juni 2023.
“Fokus utama saya adalah melanjutkan rentetan kemenangan Harimau Malaya. Jadi tugas pemain adalah melaksanakannya sebaik mungkin sesuai taktik dan perencanaan yang terorganisir,” pungkasnya.
Sementara Timnas Indonesia mengakhiri FIFA Matchday Juni 2023 dengan satu kali seri dan satu kekalahan.
Dengan hasil ini, ranking FIFA Timnas Indonesia turun satu peringkat ke ranking 150, dari sebelumnya 149.