Caretaker Miftahudin Sukses Bawa PS Tira Bangkit dari Zona Merah

Pelatih sementara PS Tira, Miftahudin Mukson berhasil membawa skuat The Young Wariors keluar dari zona degradasi setelah mengalahkan tamunya Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (4/6/2018) malam WIB.

Stephanus Aranditio | chatwithamelia.xyz
Senin, 04 Juni 2018 | 22:49 WIB
Pemain PS Tira, Aleksandar Rakic dan Gustavo Lopez merayakan gol ke gawang Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (4/6/2018).

Pemain PS Tira, Aleksandar Rakic dan Gustavo Lopez merayakan gol ke gawang Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (4/6/2018).

chatwithamelia.xyz - PS Tira berhasil meraih kemenangan setelah mengalahkan tamunya Barito Putera dengan skor tipis 1-0 pada pekan ke-12 Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (4/6/2018).

Pertandingan yang dipimpin wasit Yeni Krisdianto ini hingga menit kesepuluh awal babak pertama masih berkutat di lini tengah permainan. Beberapa tekanan yang dilancarkan tim tuan rumah masih bisa dipatahkan pertahanan Laskar Antasari yang dikawal Aaron Evans.

Tendangan jarak jauh bek PS Tira, Abduh Lestaluhu dari depan mulut kotak penalti pada menit ke-19 masih melambung di atas mistar gawang Dian Agus Prasetyo.

Baca Juga: Resmi, Inilah Skuat Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2018

Peluang kembali didapatkan tim tuan rumah pada menit ke-30 lewat kemelut di depan gawang Barito Putera yang belum mampu dimaksimalkan Aleksandar Rakic.

Serangan PS Tira baru berbuah hasil tiga menit kemudian atau tepatnya pada menit ke-33, tendangan kaki kiri Aleksandar Rakic dari luar kotak penalti berhasil masuk ke gawang Barito Putera. Dian Agus Prasetyo gagal mengamankan bola yang memantul ke tanah. 1-0 PS Tira unggul.

Barito Putera mendapatkan peluang lewat Samsul Arif Munif pada menit ke-40, memanfaatkan umpan silang dari Paulo Sitanggang, sundulan kapten Barito itu masih bisa ditepis oleh kiper PS Tira, Syahrul Trisna.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Petik Makna Berharga di TC Pertama Timnas U-19

Skuat Barito Putera melakukan pemanasan sebelum bertanding melawan PS Tira di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (4/6/2018)

Skor 1-0 untuk keunggulan PS Tira bertahan hingga wasit Yeni Krisdianto meniup peluit akhir babak pertama.

Babak kedua, Barito Putera langsung berinisiatif menyerang lewat Samsul Arif pada menit ke-46, tendangan kaki kanannya masih tipis di sisi kanan gawang Syahrul Trisna.

Baca Juga: Misi Persib Bandung Tundukkan PSMS Medan demi Lebaran yang Tenang

Menit 73, Aleksandar Rakic kembali mengancam gawang Dian Agus, sontekan kaki kanannya saat menyambut umpan silang Mariano Berriex hanya menghasilkan sepak pojok setelah diblok bek PS Tira.

Pemain pengganti PS Tira, Ahmad Nufiandani mengancam lewat tendangan jarak jauhnya pada menit ke-76, bola masih tipis di atas mistar gawang Dian Agus.

Barito Putera kembali mendapatkan peluang emas pada menit ke-81, sundulan Bijahil Chalwa yang berdiri bebas masih tipis di atas mistar gawang Syahrul Trisna.

Baca Juga: 11 Poin Penting Kronologi Kericuhan Bonek dan The Jak di Bantul

Skor 1-0 PS Tira bertahan hingga peluit akhir pertandingan. Hasil ini menjadi hasil positif debut caretaker Miftahudin Mukson dihadapan 189 penonton yang hadir di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Dengan hasil ini, PS Tira merangsek ke posisi 10 klasemen sementara dengan koleksi 16 poin, sementara Barito Putera harus turun satu strip ke posisi dua dengan koleksi 20 poin.

Berikut daftar pemain kedua tim:

PS Tira: Syahrul Trisna Fadillah (GK); Didik Wahyu Wijayance, Kim Sang Min, Mahdi Albaar, Muhammad Abduh Lestaluhu, Gustavo Fabian Lopez, Izmy Yaman Hatuwe, Manahati Lestusen (C), Mariano Berriex, Wawan Febriyanto, Alexandar Rakic.

Pelatih: Miftahudin Mukson

Barito Putera: Dian Agus Prasetyo (GK); Aaron Michael Evans, Dandi Maulana Abdulhak, Firli Apriansyah, Nazar Nurzaidin, Rony Esar Beroperay, Matias Jesus Cordoba, Paulo Oktavianus Sitanggang, Rizky Rizaldi Pora, Samsul Arif Munip (C), Talaohu Abdul Mushafry.

Pelatih: Jacksen F Tiago

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak