chatwithamelia.xyz - Bali United akan melakoni laga pekan ke-16 kompetisi Liga 1 2018 menghadapi tuan rumah Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (17/7/2018). Ada sebanyak 20 pemain yang telah disiapkan tim pelatih Bali United untuk diboyong menuju Jogja.
Dilansir dari baliutd.com, di posisi penjaga gawang, tim pelatih Bali United akan memboyong Wawan Hendrawan dan Diky Indriyana. Kombinasi penjaga gawang senior dan penjaga gawang muda ini diharapkan bisa menjadi tembok terakhir di pertahanan Bali United.
Lalu untuk posisi pemain belakang, Bali United dipastikan bisa kembali menurunkan Agus Nova Wiantara setelah masa larangan bermainnya usai.
Agus Nova memang terpaksa absen saat menghadapi PSM Makassar setelah mendapat kartu merah di laga sebelumnya menghadapi tuan Persebaya Surabaya. Selain itu ada juga nama-nama seperti Ahn Byungkeon, Ricky Fajrin, serta pemain muda yang baru saja menjalani debut di Liga 1, Dallen Doke.
Baca Juga: Argentina Resmi Pecat Jorge Sampaoli dari Kursi Pelatih
Maju ke lini tengah, nampaknya tim pelatih Bali United bisa menurunkan komposisi terbaiknya. Taufiq, Fadil Sausu, I Gede Sukadana hingga Stefano Lilipaly masuk dalam rombongan tim yang diboyong ke Jogja.
Sementara itu untuk di lini depan, Melvin Platje akan menjalani laga tandang perdananya kali ini setelah namanya masuk dalam rombongan. Selain Melvin Platje, nama-nama seperti I Nyoman Sukarja, Yabes Roni, serta Ilija Spasojevic juga akan menjadi ancaman serius untuk tim tuan rumah Persija Jakarta.
Berikut daftar pemain Bali United yang berangkat ke Bantul :
Baca Juga: Mantan Rekan Pep Guardiola, Rafael Berges Mundur dari Mitra Kukar
1. Wawan Hendrawan
2. Diky Indriyana
3. Ricky Fajrin
4. Agus Nova Wiantara
5. Ahn Byungkeon
6. Junius Bate
7. Dallen Doke
8. Dias Angga Putra
9. Fadil Sausu
10. I Gede Sukadana
11. Taufiq
12. Sutanto Tan
13. Ahmad Agung Setia Budi
14. Nick Van Der Velden
15. Stefano Lilipaly
16. Yabes Roni Malaifani
17. I Nyoman Sukarja
18. Miftahul Hamdi
19. Melvin Platje
20. Ilija Spasojevic