Indra Sjafri Absen, Timnas U-19 Mulai Latihan Internal Game

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 memasuki hari ketujuh. Hanis Shagara cs mulai latihan game internal dan Indra Sjafri masih belum hadfir.

Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Sabtu, 18 Agustus 2018 | 14:05 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri/Twitter

Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri/Twitter

chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia U-19 kembali menggelar latihan di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sabtu (18/8/2018) pukul 07.00 WIB. Terhitung skuat Garuda Jaya sudah menggelar pemusatan latihan sejak 11 Agustus lalu.

Di hari ketujuh pemusatan latihan, Abimanyu dkk melahap menu latihan internal game. Sejak tiba di lapangan, para pemain skuat Garuda Jaya secara bergantian melakukan simulasi pertandingan di lapangan. Muka-muka lama seperti Hanis Shagara, Feby Eka, dan Luthfi Kamal masih menghiasi.

Asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, Miftahudin Mukson menjelaskan maksud dari latihan pagi ini adalah guna evaluasi. Baik itu program latihan yang telah dijalankan dan juga untuk melihat perkembangan pemain.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Tekuk Laos 3-0 di Laga Asian Games 2018

Timnas U-19/ Antara
Timnas U-19/ Antara

"Hari ini kami lakukan game internal, untuk mengetahui sejauh mana latihan seminggu ini. Terus kami juga evaluasi program dan juga pemain," kata Miftahudin Mukson.

Pelatih kepala skuat Garuda Muda Jaya, Indra Sjafri masih belum hadir pada sesi latihan pagi ini. Beliau dikabarkan masih menyelesaikan kursus lisensi pelatih A Pro.

"Coach Indra akan absen sampai selesai kursus lisensi A Pro, kalau tidak salah tanggal 1 September sudah mulai bisa bergabung," tambahnya.

Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Laos di Asian Games 2018

Lebih lanjut, Miftahudin menjelaskan jika sebagian besar pemain telah bergabung pada pemusatan latihan kali ini. Hanya saja para pemain seperti Saddil Ramdani masih izin karena membela Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018, sementara Egy Maulana Vikri urung bisa bergabung lantaran fokus bersama Lechia Gdansk di Polandia.

"Pemain yang tidak datang hanya yang di Timnas Indonesia U-23 sama Egy. Egy kan kompetisi Eropa," tutup pria yang juga masih aktif sebagai perwira menengah TNI itu.

Pada pemusatan latihan kali ini, pelatih Indra Sjafri telah memanggil nama baru. Beberapa nama di antaranya adalah kiper Adi (PPLP DKI), Habel Boas Inzaghi Isir (Perseru Serui), Indra Mustafa (Persib Bandung), dan Thomas Rivaldo Fransisco Savio (eks Bali United U-17).

Baca Juga: 3 Pesepakbola Tanah Air yang Berjuang demi Kemerdekaan Indonesia

Latihan Timnas Indonesia U-19 di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta, Sabtu (18/8/2018). (Irwan Febri/chatwithamelia.xyz).
Latihan Timnas Indonesia U-19 di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta, Sabtu (18/8/2018). (Irwan Febri/chatwithamelia.xyz).

Lalu ada Kahar (Persikota), Teuku Nur Fadhil (Borneo FC), Aulia Hidayat (Borneo FC).

Seperti diketahui, saat ini Timnas Indonesia U-19 tengah menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta sejak 11 Agustus hingga 16 Oktober 2018. Pemusatan ini dilaksanakan guna mempersipakan tim untuk berlaga di Piala Asia U-19.

Berdasarkan undian, Indonesia akan menghadapi Uni Emirat Arab, Qatar, dan Taiwan. Keempat negera tersebut tergabung di Grup A.

Baca Juga: Saudara Lionel Messi Ditangkap Polisi Karena Simpan Senjata Api

Adapun pada pertandingan pembukaan akan menyajikan laga antara Timnas Indonesia U-19 kontra Taiwan pada 18 Oktober 2018. Setelah itu, Egy Maulana cs akan melawan Qatar dan Uni Emirat Arab.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak