chatwithamelia.xyz - Tim promosi Liga 1, PSS Sleman, menggelar latihan perdana di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Senin (14/1/2019) sore WIB. Dipimpin pelatih kepala Seto Nurdiyantoro didampingi asistennya, Danilo Fernando, latihan itu dihadiri sembilan pemain.
Sejumlah pemain PSS Sleman yang hadir mayoritas para pilar lama seperti kiper Tri Guntoro, Ilham Irhaz, Irkham Zahrul Mila, Bagus Nirwanto, Asyraq Gufron, Dave Mustaine, Zamzani, dan Rangga Muslim. Selain itu, pemain baru Kushedya Hari Yudo juga langsung mengikuti latihan perdana.
Pada latihan tersebut, Seto Nurdiyantoro dan Danilo Fernando hanya memberikan porsi latihan ringan. Menurut pelatih 44 tahun itu, agenda latihan dalam seminggu ini memang pengembalian kondisi pemain pasca libur kompetisi.
Baca Juga: Cakep, PSM Makassar Datangkan Pemain Asing Jebolan Real Madrid
"Ada sembilan pemain yang ikut latihan perdana sore ini. Sepekan ini latihan untuk pemulihan kondisi anak-anak yang libur cukup lama, untuk itu kami mengembalikan sentuhannya lebih dulu," kata Seto Nurdiyantoro setelah memimpin latihan di Lapangan UNY, Senin (14/1/2019).
Pelatih asal Kalasan menrangkan bahwa latihan perdana ini juga digunakan untuk persiapan menghadapi Celebration Game yang rencananya akan melawan tim tetangga Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (19/1/2019).
"Para pemain ini dipersiapkan untuk Celebration Game dan bisa berlanjut ke persiapan menghadapi Piala Indonesia menghadapi Barito Putera di babak 32 besar," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Paulo Dybala: Level Messi dan Ronaldo Berada Jauh dari Pemain lain
Selama seminggu ini, PSS Sleman mengagendakan untuk latihan rutin setiap sore di Lapangan UNY. Namun, pada Kamis (17/1/2019), latihan Super Elang Jawa tak akan ditemani oleh Seto Nurdiantoro karena akan ke Spanyol untuk melanjutkan kursus kepelatihan AFC Pro.