Miris! Tak Ada Duit Timnas Indonesia Terpaksa Absen di Piala AFF U-15 2019

Timnas Indonesia Putri U-15 dipastikan absen dari Piala AFF U-15 2019.

Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Jum'at, 05 April 2019 | 14:30 WIB
Timnas Indonesia Putri U-16. (Dok. PSSI).

Timnas Indonesia Putri U-16. (Dok. PSSI).

chatwithamelia.xyz - Sebuah kabar tak sedap datang dari Timnas Indonesia putri U-15. Skuat Garuda Muda putri ini dipastikan tidak tampil di kejuaraan bergengsi antar negara Asia Tenggara, Piala AFF U-15 2019 gara-gara tak ada duit.

Kabar tersebut disampaikan oleh Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) melalui situs resmi mereka, Kamis (4/4/2019). Disebutkan bahwa mundurnya Garuda Muda di ajang tersebut dikarenakan PSSI terkendala masalah dana.

Informasi tersebut sedikit menjadi ironi karena Indonesia adalah tuan rumah Piala AFF U-15 edisi sebelumnya. Ketika itu semua pertandingan diselenggaran di Palembang dan skuat Garuda Muda hanya finis di peringkat ketiga klasemen akhir Grup B.

Baca Juga: Siap Depak 6 Pemain, Solsksjaer Sudah Incar 4 Pemain Pengganti

"Indonesia telah menarik diri dari partisipasi mereka dalam Kejuaraan Piala AFF U-15 yang digelar di Chonburi, Thailand, 9-21 Mei 2019," tulis pernyataan AFF.

"FA Indonesia (PSSI), menyatakan kendala anggaran sebagai alasan mengapa mereka memutuskan untuk tak ambil bagian tahun ini," tuturnya menambahkan.

Mundurnya Timnas Indonesia Putri U-15 membuat Piala AFF U-15 2019 tinggal menyisakan sembilan tim, yakni Thailand, Laos, Malaysia, Singapura, Kamboja, Myanmar, Vietnam, Filipina, dan Timor Leste.

Baca Juga: Eden Hazard: Saya Lebih Baik dari Hudson-Odoi Saat Seusianya

Dengan demikian, Grup A yang semula diisi oleh Indonesia hanya akan dihuni empat tim, yakni Myanmar, Vietnam, Filipina, dan Timor Leste. Sementara itu, Grup B tidak akan mengalami perubahan dengan tetap dihuni oleh Thailand, Laos, Malaysia, Singapura, Kamboja.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak