Timnas Indonesia U-18 Raih Peringkat Ketiga Usai Bantai Myanmar di AFF U-18

Mochammad Supriadi cetak hat-trick di laga tersebut.

Galih Priatmojo | chatwithamelia.xyz
Senin, 19 Agustus 2019 | 19:03 WIB
Timnas Indonesia U-18 (Instagram/@timnasu18.id)

Timnas Indonesia U-18 (Instagram/@timnasu18.id)

chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia U-18 menutup laga di Piala AFF U-18 sebagai peringkat ketiga usai membungkam Myanmar 5-0 di Stadion Thong Nhat, Vietnam, Senin (19/8/2019).

Pada laga tersebut, Mochammad Supriadi mencetak hat-trick bagi kemenangan Timnas Indonesia U-18. Sedangkan dua gol lainnya disumbangkan oleh Beckham Putra.

Hasil tersebut memastikan Timnas Indonesia U-18 menempati posisi ketiga Piala AFF U-18 2019.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga: Timnas Indonesia U-18 Pecundangi Myanmar di Babak Pertama Piala AFF U-18

Tekanan lebih dulu dilakukan oleh Myanmar namun masih dapat diredam pemain belakang Indonesia. Sementara peluang Indonesia lewat tendangan bebas sang kapten Rizky Ridho masih membentur pemain Myanmar di menit ke-6.

Ancaman kembali datang dari Timnas Indonesia U-18, namun tendangan Sutan Zico masih dapat diamankan kiper Nay Lin Htet. Menit kesembilan, sebuan tendangan setengah voli kembali dapat ditepis oleh kiper Nay Lin Htet di menit kesembilan.

Pada menit ke-14, ancaman datang dari Muhammad Fajar Fathur Rachman namun kembali Nay Lin masih dapat mengamankan gawangnya. Ancaman Myanmar datang dari La Mien namun kiper Indonesia Adi Satryo

Baca Juga: Viral Nih, Dipelototin Wasit Pemain Liga Turki Ini Tak Berkutik

Serangan datang dari Timnas Indonesia namun sepakan keras Supriadi masih dapat digagalkan Nay Lin Htet di menit ke-22. Sementara Myanmar dua kali mengancam tapi masih belum tepat sasaran.

Akhirnya Timnas Indonesia U-18 memimpin lebih dulu 1-0 lewat gol Beckham Putra di menit ke-36. Berawal dari umpan Fajar dan diselesaikan dengan baik oleh Beckham lewat sepakan kaki kirinya.

Hanya dua menit berselang, dari sebuah serangan balik, Supriadi berhasil menjebol gawang Myanmar lewat sepakan kaki kanannya guna membuat Timnas Indonesia unggul 2-0.

Baca Juga: Punya Gaji Miliaran, Begini Cara Sadio Mane Hamburkan Uangnya

Serangan kembali dilakukan oleh Indonesia namun usaha Fajar masih gagal. Namun di menit ke-41, Timnas Indonesia sudah unggul 3-0 lewat tendangan chip Supriadi yang melewati atas kiper sebelum masuk ke gawang.

Menjelang akhir babak pertama Beckham melepaskan tendangan kerasnya guna membuat Timnas Indonesia U-18 unggul 4-0. Satu gol lagi dicetak oleh Supriadi menyelesaikan umpan Bagas Kaffa sebelum turun minum.

Skor akhir babak pertama menjadi 5-0 bagi keunggulan Timnas Indonesia U-18 atas Myanmar. Di babak kedua, Myanmar lebih dulu mengambil inisiatif serangan namun masih dapat diredam pemain Indonesia.

Baca Juga: Ini yang Membuat Witan Sulaeman Akhirnya Gabung PSIM Yogyakarta

Myanmar pun lebih menguasai bola namun mereka masih kesulitan untuk mengancam gawang Indonesia. Namun Indonesia masih dapat lepas dair tekanan dan David Maulana melepaskan tendangannya namun masih melenceng di menit ke-58.

Sementara Fajar harus digantikan oleh Bagus Kaffi setelah sempat mendapatkan perawatan di lapangan di menit ke-60. Bagus Kaffi pun mulai menebarkan ancaman ke gawang Myanmar.

David Maulana juga masih melancarkan ancamannya namun sepakan kerasnya dari luar kotak penalti masih berada di atas gawang lawan. Di menit ke-75, Bagas Kaffa juga ikuet memberikan tekanan ke pertahanan Myanmar.

Sementara Myanmar mulai menambah tekanannya namun masih dapat diamankan kiper Adi Satriyo. Sementara Timnas Indonesia U-18 mencoba mengancam lewat serangan balik.

Myanmar masih mencoba memanfaatkan sisa waktu pertandingan. Namun hingga akhir laga skor tetap 5-0 bagi keunggulan Timnas Indonesia.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-18: Adi Satriyo, Bagas, Yudha, Fajar, Alfeandra, Rizky, Theo Fillo, David Maulana (c), Beckham, Supriadi, Zico

Myanmar: Nay Lin Htet, Khant (c), Hein Soe, Nyan Lin Htet, Khant Kyaw, Kyaw Soe, Moe Swe, Zin Hein, Min Htwe, Kyaw Ae, Htet Aung

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak