chatwithamelia.xyz - Lima laga Liga 1 2019 digelar pada Minggu (1/9/2019) menjadi rangkaian penutup pekan ke-17 Liga 1 2019 sekaligus jadi penanda bahwa paruh pertama Liga 1 2019 pun telah rampung.
Meski tak semua tim telah melakoni 17 pertandingan, namun kompetisi Liga 1 2019 memang telah memasuki paruh musim.
Meski urung melakoni laga kontra tuan rumah Persipura Jayapura, Minggu (1/9/2019) karena situasi Papua yang belum kondusif, Bali United praktis mengakhiri paruh pertama musim Liga 1 2019 dengan sangat nyaman di puncak klasemen sementara.
Baca Juga: Real Madrid Ditahan Imbang, Berikut Hasil Klasemen La Liga Pekan Ketiga
Hal ini tidak lepas dari kembali tersandungnya pesaing terdekat Bali United, yakni Tira Persikabo. Menjamu Borneo FC di Stadion Pakansari, Bogor, Tira-Persikabo ditahan imbang 2-2 kemarin malam.
Well, Tira-Persikabo pun tertahan di peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 33 poin dari 17 pertandingan.
Sementara itu, Bali United kukuh di pucuk klasemen dengan koleksi 40 poin. Dan yang perlu dicatat, Serdadu Tridatu --julukan Bali United-- baru memainkan 16 pertandingan di Liga 1 musim ini.
Baca Juga: Bek Kiri Arsenal Resmi Hijrah ke Real Sociedad
Di sisi lain, Madura United mengamankan peringkat ketiga klasemen usai membungkan tamunya, Kalteng Putra dengan skor 2-1 kemarin malam.
Tim yang musim ini dijuluki Los Galacticos itu mengoleksi 30 poin dari 17 pertandingan yang telah dilakoni.
Namun, yang patut dicermati tentunya adalah Persija Jakarta, tim juara bertahan kompetisi. Bagaimana tidak, sampai paruh musim Liga 1 2019, tim berjuluk Macan Kemayoran itu terpuruk di zona merah, tepatnya di peringkat ke-17 klasemen usai baru meraup 14 poin dari 14 pertandingan.
Baca Juga: Segera Jadi Milik PSG, Segini Harga yang Disodorkan Real Madrid
Persija kembali melorot ke zona degradasi setelah di luar dugaan dibungkam sang tamu, Perseru Badak Lampung FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, kemarin petang.
Hasil minor tersebut melanjutkan tren buruk Persija, yang tercatat hanya mendapatkan dua kemenangan dari 10 laga terakhir mereka di Liga 1 2019, dengan sisanya menelan dua kekalahan dan enam hasil imbang.
Sebagai informasi tambahan, kompetisi Liga 1 2019 saat ini memasuki jeda dan akan kembali bergulir pada 13 September mendatang, di mana kompetisi sudah memasuki paruh kedua musim.
Baca Juga: Hijrah ke AS Roma, Begini Komentar Chris Smalling
Klasemen Liga 1 2019 (Paruh Musim):