chatwithamelia.xyz - Duel klasik antara Persib Bandung kontra Persija Jakarta siap tersaji di pekan ke-25 Liga 1 2019. Persib akan menjamu sang rival abadi dalam Derbi Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (28/10/2019) sore ini pukul 15.30 WIB.
Laga super big match ini sangat dinantikan oleh pecinta sepakbola Tanah Air. Selain duel di dalam lapangan, rivalitas antar kedua kubu suporter menjadi bumbu tersendiri dari partai ini.
Tentu kedua tim akan berusaha ngotot saling mengalahkan. Raihan tiga poin jadi target utama dari partai sarat gengsi ini.
Baca Juga: Terpuruk di Anfield, Roy Keane Soroti Penampilan Buruk Dua Pemain Spurs
Laga sore nanti bakal jadi pertemuan kedua antara musuh bebuyutan ini di Liga 1 2019. Pada pertemuan pertama, kedua tim bermain imbang 1-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta dengan Persija bertindak sebagai tuan rumah.
Kali ini giliran Maung Bandung yang akan menerima lawatan Persija. Sayang, Persib tidak bisa menjamu Macan Kemayoran di Bandung dikarenakan tidak keluarnya izin dari kepolisian.
Namun pelatih Persib, Robert Rene Alberts tidak mempermasalahkan hal ini. Sebab, Persib punya modal cukup bagus ketika bermain di Bali, yaitu membantai Persebaya Surabaya dengan skor 4-1 pada laga lanjutan Liga 1 2019, 18 Oktober lalu.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Manchester United Kalahkan Norwich City
"Kami sudah pernah bermain kandang di Bali dengan nyaman ketika bertemu dengan Persebaya. Kami juga akan menerima dukungan suporter Persib. Saya tahu mereka membayar mahal untuk bisa datang ke sini, jadi kami akan berjuang keras demi memuaskan mereka, seperti kami bermain di Bandung," kata Alberts.
Di sisi lain, Persija tidak akan menyerah begitu saja. Apalagi, ada gengsi tersendiri dari pertandingan ini. Selain itu, kubu Macan Kemayoran tentu berhasrat untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.
"Tujuan kami ke sini sama seperti pertandingan sebelumnya, yakni memperbaiki peringkat Persija yang masih di papan bawah. Tim dalam kondisi baik dan fokus kami setelah laga di Sleman (Persija menahan imbang tuan rumah PSS Sleman 0-0 pada 24 Oktober 2019) adalah recovery karena jadwal yang padat," papar pelatih kepala Persija, Edson Tavares.
Baca Juga: Menang Tipis atas Betis, Granada Depak Barcelona dari Puncak Klasemen
Sebagai informasi, Persija masih unggul atas Persib dalam head-to-head secara keseluruhan. Sejak era Liga Indonesia dimulai pada 1994-1995, Persija tercatat 17 kali mengalahkan Persib, sebaliknya Persib baru enam kali mengalahkan Persija dan sisanya berakhir dengan hasil imbang.
Saat ini Persib bercokol di peringkat ke-11 papan klasemen Liga 1 2019 dengan koleksi 28 poin dari 23 pertandingan. Sementara Persija yang berstatus juara bertahan kompetisi masih tertahan di peringkat ke-14 klasemen dengan raihan 24 poin dari 22 laga.
Prakiraan Susunan Pemain
Persib Bandung (4-3-3): I Made Wirawan; Supardi Nasir, Achmad Jupriyanto, Nick Kuipers, Ardi Idrus; Hariono, Omid Nazari, Abdul Aziz; Kevin van Kippersluis, Ezechiel N'douassel, Febri Hariyadi.
Pelatih: Robert Alberts
Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa ; Fachrudin Wahyudi, Xandao, Rezaldi Hehanusa, Novri Setiawan; Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute; Riko Simanjuntak, Heri Susanto, Marko Simic.
Pelatih: Edson Tavares