chatwithamelia.xyz - Setelah Mochamad Iriawan terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2019-2023 pada Kongres Pemilihan di Hotel Sangri-La, Jakarta, Sabtu (2/11/2019), agenda dilanjutkan dengan pemilihan dua wakil ketua umum.
Hasilnya, Cucu Somantri dan Iwan Budianto terpilih untuk mendampingi Mochamad Iriawan. Cucu mendapatkan 81 suara, sementara Iwan Budianto mendapatkan 74 suara.
Keduanya mengalahkan Djamal Aziz 1 suara, Esti Puji Lestari 2 suara, Hasnuryadi Sulaiman 2 suara, dan Hinca IP Pandjaitan 1 suara. Sementara itu ada dua suara yang tidak sah.
Baca Juga: CEO Nine Sports Legawa meski Kalah dari Iwan Bule
Lalu, calon-calon lain yang tidak mendapatkan suara sama sekali yaitu Aven S. Hinelo, Benny Erwin, Budi Setiawan, Doli Sinomba Siregar, Jackson Andre, Mohamad Kusnaeni, Tri Goestoro, dan Vijaya Fitriyasa.
Dengan hasil ini, berarti Iwan Budianto kembali masuk ke pengurusan PSSI periode 2019-2023.
Untuk wakil ketua umum ini memang berbeda dari pemilihan ketua umum. Setiap pemilih diharuskan memilih dua nama untuk posisi wakil ketua umum.
Baca Juga: Resmi! Iwan Bule Jadi Ketua Umum PSSI Periode 2019-2023
Untuk diketahui, total ada 86 voter yang memiliki hak suara pada kongres Pemilihan PSSI ini. Dengan rincihan 34 Asosiasi Provinsi (Asprov), 18 klub Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, 1 Asosiasi Futsal, dan 1 Asosiasi Sepak Bola Wanita.
Setelah ini, akan dilanjutkan dengan pemilihan 12 Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI.
Baca Juga: VIDEO: Pesan Khusus Presiden FIFA untuk Kongres Luar Biasa PSSI