Piala Presiden 2020 Kemungkinan Kecil bakal Digelar, Ini Alasannya

PSSI mengalihkan fokus ke ajang Piala Dunia U-20 2021.

Rauhanda Riyantama | chatwithamelia.xyz
Selasa, 21 Januari 2020 | 11:00 WIB
Pemain Arema FC merayakan gelar juara Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Jumat (12/4). [ANTARA FOTO/Budi Candra Setya]

Pemain Arema FC merayakan gelar juara Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Jumat (12/4). [ANTARA FOTO/Budi Candra Setya]

chatwithamelia.xyz - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, buka suara terkait gelaran Piala Presiden 2020. Iwan mengatakan turnamen pra musim itu kecil diselenggarakan pada edisi kali ini.

Sebagaimana diketahui, Piala Presiden selalu mewarnai jelang bergulirnya Liga 1. Seperti pada tahun 2015, 2017, 2018, dan 2019 ajang pra musim itu tidak pernah absen.

Namun, untuk edisi kali ini PSSI memiliki pertimbangan tersendiri. Adanya Piala Dunia U-20 2021 membuat PSSI mengalihkan fokus ke sana.

Baca Juga: Sudah Siapkan Strategi, Bali United Tak Takut Postur Tinggi Melbourne

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kedua kanan) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kedua kanan), Sekjen PSSI Ratu Tisha Desria (kiri) dan Direktur Teknik Tim Nasional Indonesia PSSI Danurwindo (kanan) meninjau seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (kedua kanan) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali (kedua kanan), Sekjen PSSI Ratu Tisha Desria (kiri) dan Direktur Teknik Tim Nasional Indonesia PSSI Danurwindo (kanan) meninjau seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Akan tetapi, masalah gelaran Piala Presiden akan dibahas saat PSSI menggelar Kongres Tahunan di Bali pada 25 Januari mendatang.

"Saya sampaikan waktu kemarin Ratas (Rapat Terbatas) konsen kita kepada Piala dunia, ini tidak gampang. Kecil yah kemungkinan Piala Presiden 2020," kata Iwan Bule.

"Tapi kita akan rapatkan di Kongres nanti. Evaluasi kemarin tertuju ke Piala Dunia, ada yang lebih penting. Hasilnya di Kongres yah," ucapnya.

Baca Juga: Donny van de Beek Bantah Gabung Real Madrid, Ini Katanya

Mantan Kapolda Metro Jaya itu menjelaskan Piala Presiden belum tentu batal digelar. Keputusan gelaran tersebut akan diputuskan saat kongres nanti.

"Bukan tidak ada, ini kan kemungkinan. Jangan bilang tidak ada, nanti di kongres dirapatkan," ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, Piala Presiden bisa dibilang turnamen paling bergengsi di Indonesia. Persib Bandung, Arema FC, dan Persija Jakarta pernah merasakan jadi kampiun di ajang tersebut.

Baca Juga: Hebat, Cristiano Ronaldo Samai Rekor Legenda Juventus

Penulis: Reky Kalumata

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak