chatwithamelia.xyz - Persib Bandung akan menghadapi Persis Solo dan PSS Sleman di laga uji coba pekan depan. Demi keamanan, pihak Maung Bandung mengimbau agar Bobotoh tak hadir langsung dalam pertandingan tersebut.
Imbauan tersebut dilakukan untuk menghormati permintaan dari kedua penitia pelaksana setempat. Hal tersebut harus dilakukan demi keamaan dan kenyamanan.
''Persib memohon kerjasama dari Bobotoh untuk sama-sama menjaga hubungan baik antar klub dan suporter dengan mempertimbangkan imbauan ini,'' demikian bunyi imbuan tersebut, dikutip dari laman resmi Persib.
Baca Juga: Bantai Klub Malaysia, Vissel Kobe Dapat Tepuk Tangan dari Barcelona
Dalam koordinasi dan komunikasi dengan pihak Persis, penitia penyelenggara mensyaratkan Persib untuk tidak mengirimkan suporter. Sebab laga tersebut hanya bersifat uji coba.
Hal senada juga didapat setelah berkomunikasi dengan pihak PSS. Pertandingan persahabatan itu bersifat tanpa penonton karena tidak akan digelar di Stadion Maguwoharjo.
Sebagai informasi, Persib akan menghadapi Persis Solo pada 15 Februari. Selang sehari, mereka akan beruji coba dengan tim Liga 1 lainnya, yakni PSS Sleman pada 17 Februari.
Baca Juga: Jelang Liga 1, Persib bakal Uji Coba Lawan Persis Solo dan PSS Sleman
Sebelumnya, Persib juga sudah melakukan serangkaian uji coba. Beberapa waktu lalu anak asuh Robert Alberts sukses mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-1.
Dua gol Persib diborong oleh Esteban Viscarra. Sementara satu gol balasan Barito Putera dicetak oleh Alexander Rakic.
Baca Juga: Real Madrid Sodorkan Isco Demi Dapatkan Pogba dari Man United