chatwithamelia.xyz - Bali United bakal melawan wakil Kamboja, Svay Rieng, pada pertandingan lanjutan Grup G AFC Cup 2020. Duel ini akan digelar di National Olympic Stadium, Kamboja, Selasa (25/2/2020).
Menjelang laga tersebut, Eko Pujiarto selaku asisten pelatih Bali United mengungkapkan dua pemain paling berbahaya yang dimiliki oleh Svay Rieng.
Walau tidak menyebut nama, pernyataan pelatih 44 tahun itu mengarah ke nama Jean Befolo Mbarga dan Daisuke Kobayashi.
Baca Juga: Melly Goeslaw Bangga Lihat Sergio Ramos Main TikTok Bagaikan Langit
Khusus Jean Befolo Mbarga, dia adalah striker andalan Svay Rieng. Pada musim lalu di Liga Kamboja, ia sukses mengemas 36 gol dan membawa Svay Rieng menjadi juara liga.
"Kami tahu Svay Rieng di pertandingan terakhir Liga Kamboja bisa meraih kemenangan atas lawannya," kata Eko Pujiarto di laman resmi klub.
"Kami lihat mereka punya pemain bagus dari Afrika dan juga pemain asal Jepang yang punya kualitas," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Klopp Akui Liverpool Beruntung Bisa Kalahkan West Ham United
Namun, Eko Pujiarto menegaskan bahwa Bali United tidak gentar. Ia memastikan Ilija Spasojevic dan kolega datang dengan persiapan yang bagus untuk meraih kemenangan.
"Tapi kami datang kesini (Kamboja) juga dengan persiapan yang bagus dan akan kerja keras besok," tuturnya menambahkan.
Bali United saat ini di posisi kedua Grup G AFC Cup 2020 dengan perolehan tiga poin. Sementara posisi pertama masih dihuni Ceres Negros yang cuma unggul selisih gol dari skuat Serdadu Tridatu.
Baca Juga: Tiga Kandidat Kapten Persib Bandung di Liga 1 2020