chatwithamelia.xyz - Beragam aktivitas dilakukan pemain untuk mengisi waktu libur di tengah jeda kompetisi akibat pandemi virus corona. Menariknya, banyak aksi di antara mereka yang justru menimbulkan gelak tawa.
Salah satunya datang dari gelandang Barito Putera, Bayu Pradana. Pemain 29 tahun itu melakukan aksi tak biasa dengan menjadi kuli bangunan.
Aktivitas tersebut nampak dalam unggahan di Insta Story milik Bayu. Pemain yang identik dengan nomor punggung 13 itu terlihat mendorong pasir dengan gerobak.
Baca Juga: Bima Sakti Beberkan Kiat Jitu agar Pemain Timnas U-16 Terhindar dari Corona
Bahkan Bayu cukup bersemangat dengan kegiatan barunya itu. Dengan cekatan ia mendorong pasir menuju tempat penampungan.
Dalam video itu turut terlihat lokasi Bayu saat ini. Ya, ia kini sedang mudik di tanah kelahirannya di Desa Patemon, Kota Salatiga.
Sementara itu, kegiatan tim Barito Putera kini sudah vakum sejak beberapa hari yang lalu. Hal itu tak terlepas dari penangguhan kompetisi Liga 1 2020 akibat pandemi virus corona.
Baca Juga: Corona Belum Berakhir, Bayern Munchen Nekat Kembali Gelar Latihan
Selama libur, pemain juga diberi pekerjaan rumah untuk menggelar latihan mandiri. Bahkan mereka dituntut untuk mengirimkan program latihan dalam bentuk video ke pelatih.