chatwithamelia.xyz - Tiga asisten Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, resmi mengundurkan diri pada Selasa (10/8/2021). Mereka adalah Kim Hae-woon, Lee Jae-hong, dan Kim Woo-jae.
Tidak dijelaskan secara detail alasan ketiganya mundur dari jabatan sebagai asisten Shin Tae-yong dalam menukangi Timnas Indonesia.
Namun PSSI dalam rilisnya menjelaskan bahwa ketiga asisten Shin Tae-yong tak memiliki hubungan yang harmonis alias tidak akur.
Ketiganya juga telah mengirimkan surat kepada PSSI terkait pengunduran diri ini pekan lalu. Mengenai masalah ini, federasi juga berencana menanyakan langsung kepada Shin Tae-yong terkait apa yang terjadi.
"PSSI juga akan menanyakan langsung soal mundurnya tiga asisten pelatih itu kepada Shin Tae-yong setelah kembali ke Jakarta," tulis pernyataan resmi PSSI, Selasa (10/8/2021).
"Ini penting untuk mencari tahu duduk persoalan antara Shin Tae-yong dan para asistennya kenapa bisa tidak akur."
Seperti diketahui, selama mendampingi Shin Tae-yong, Kim Hae-woon adalah asisten pelatih kiper. Kemudian, Kim Woo-jae asisten pelatih teknik dan Lee Jae-hong sebagai asisten pelatih fisik.
Sementara itu, Sekjen PSSI Yunus Nusi mengungkapkan bahwa alasan personal yang membuat tiga asisten pelatih Timnas Indonesia itu mundur. PSSI pun belum mengetahui secara detail permasalahan lengkapnya.
"Mereka mengungkapkan bahwa ada persoalan pribadi. Saya kira Shin Tae-yong yang paling tahu alasan mereka mundur," ujar Yunus Nusi.
Shin Tae-yong dijadwalkan ke Indonesia pada minggu ketiga Agustus 2021. Saat ini, ia masih berada di Korea Selatan menjalani karantina usai kontak langsung dengan orang yang terpapar Covid-19.
(Suara.com)