Luruskan Kabar Khuwailid Mustafa Tolak Timnas, Ini Penjelasan Nova Arianto

Apa yang sebenarnya terjadi di balik kabar Khuwailid Mustafa yang tolak panggilan timnas?

Rauhanda Riyantama | Arif Budi Setyanto | chatwithamelia.xyz
Sabtu, 11 September 2021 | 11:45 WIB
Khuwailid Mustafa, pesepak bola Indonesia di Qatar. (Instagram/@khuwailidm)

Khuwailid Mustafa, pesepak bola Indonesia di Qatar. (Instagram/@khuwailidm)

chatwithamelia.xyz - Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, meluruskan kabar yang beredar soal penolakan Khuwailid Mustafa ke timnas. Nova membantah kabar tersebut.

Sebelumnya Khuwailid Mustafa ramai menjadi sorotan karena disebut tidak merespons panggilan timnas. Hal itu disampaikan oleh Nova Arianto di kolom komentar postingan Instagramnya.

Awalnya, Nova membagikan pertemuan dengan staf pelatih Timnas Indonesia. Nah, postingan tersebut kemudian dikomentari oleh netizen.

Baca Juga: Bikin Ulah, Profil Wikipedia Zulham Zamrun Diedit Jadi Pemain Tarkam

"Khuwailid dipanggil dong pak buat U-23," komentar netizen.

Nova Arianto kemudian menjawabnya dan mengungkapkan bahwa sang pemain tidak memberikan respons.

Nova Arianto awalnya menyebut Khuwailid tak merespons. (Instagram/novarianto30)
Nova Arianto awalnya menyebut Khuwailid tak merespons. (Instagram/novarianto30)

Kabar ini pun ramai serta menjadi sorotan netizen. Bahkan, berkat kabar ini para netizen banyak yang menyerbu akun Instagram Khuwailid.

Baca Juga: Kisah Caron Butler, Mantan Atlet NBA Jadi Pengedar Narkoba di Usia 11 Tahun

Tak mau urusan bertambah runyam, Nova Arianto kemudian meluruskan kejadian yang sebenarnya. Dia menegaskan bahwa pihak timnas belum melakukan pemanggilan resmi, tapi mencoba untuk menjalin komunikasi lebih dulu.

"Jangan membuat opini sendiri mengenai khuwalid karena banyak yang beredar mengatakan khuwalid menolak panggilan Timnas," tulis Nova Arianto di keterangan postingannya.

"Kita belum melakukan pemanggilan kepada siapapun karena Tugas yang diberikan Head Coach kami adalah untuk menanyakan kondisi pemain aboard yg berpaspor Indonesia seperti bagaimana kondisi mereka dan agenda club masing.”

Baca Juga: Direktur Olahraga Juventus Ungkap Drama di Balik Kepergian Ronaldo

"Semua sudah dihubungi termasuk salah satunya khuwalid tapi karena saya tidak punya contact khuwalid saya mencoba berkomunikasi dengan kirim ke DM IG khuwalid dan bertanya ke ayah khuwalid karena saya pernah berkomunikasi dibulan januari tapi memang sampai saat ini belum ada respon dari beliau," imbuhnya.

Klarifikasi soal kabar penolakan Khuwailid Mustafa. (Instagram/novarianto30)
Klarifikasi soal kabar penolakan Khuwailid Mustafa. (Instagram/novarianto30)

Nova kemudian meminta agar banyak pecinta sepak bola berpikir positif. Pasalnya mungkins saja Khuwailid sedang ada kesibukan lain atau fokus bersama klubnya.

"Tetap selalu berpikir positif mungkin ada kesibukan beliau dan khuwalid masih fokus bersmaa clubnya jadi tidak ada yg salah disini hanya komunikasi yg belum terjalin dengan baik," tutup Nova Arianto.

Baca Juga: Kisah Unik Marcos, Kiper Brasil yang Tolak Arsenal Demi Klub Kasta Kedua

Sementara itu, Khuwailid Mustafa merupakan pemain kelahiran Indonesia yang kini bermain di Liga Qatar. Khuwailid sudah sejak kecil pindah ke Qatar ikut dengan orang tuanya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak