Ditanya Harapan 5 Tahun ke Depan, Syahrian Abimanyu: Main di Eropa

Hasrat besar Syahrian Abimanyu untuk main di Eropa.

Arif Budi Setyanto | chatwithamelia.xyz
Jum'at, 15 Oktober 2021 | 18:00 WIB
Syahrian Abimanyu. (Instagram/@newcastlejetsfc)

Syahrian Abimanyu. (Instagram/@newcastlejetsfc)

chatwithamelia.xyz - Gelandang Timnas Indonesia sekaligus Johor Darul Tazim (JDT), Syahrian Abimanyu punya harapan besar untuk berkarier di Eropa. Hal tersebut diketahui saat sesi tanya jawab di akun YouTube PSSI.

Melalui YouTube PSSI yang tayang pada Rabu (13/10/2021), Abimanyu menjawab pertanyaan-pertaanyaan seputar sepak bola dan kariernya.

Pada kesempatan itu, Abi sapaan akrab Syahrian Abimanyu, mengungkapkan dirinya kini bisa hijrah ke Liga Malaysia karena dari kecil dia sudah punya cita-cita bermain di luar negeri.

Baca Juga: PSIS Semarang Bantai Persik 3-0, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/22

Pemain berusia 22 tahun ini juga punya target untuk berkontribusi lebih di JDT dan tentunya membantu klub meraih juara.

"Pastinya berkontribusi dan bisa menit bermain yang banyak. Pastinya mau juara," ucap Abi di kanal YouTube PSSI.

"Cita-cita dari kecil main di luar negeri, luar Indonesia. Terutama kalau bisa sampai ke Eropa, cuma kan segala situasi dan rezeki yang penting pertama bisa keluar dari Indonesia dulu dan kita lihat selanjutnya nanti bagaimana," imbuhnya.

Baca Juga: Manchester United Tanding, Berikut Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini

Syahrian Abimanyu saat sesi tanya jawab di YouTube PSSI. (YouTube/PSSI)
Syahrian Abimanyu saat sesi tanya jawab di YouTube PSSI. (YouTube/PSSI)

Dalam momen itu, Abi juga ditanya harapan lima tahun ke depan. Dia pun dengan tertawa mengucapkan akan menjadi ayah.

"Lima tahun ke depan ya, InsyaAllah akan menjadi ayah. Itu di luar konteks sepak bola. Kalau di sepak bolanya saya akan menjadi pemain yang bermain di Liga Eropa," jelasnya.

Sementara itu, Syahrian Abimanyu merupakan salah satu pemain yang berkontribusi ketika Indonesia membantai Taiwan di playoff Kualifikasi Piala Asia 2023 lalu.

Baca Juga: Bagus Kahfi Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Shella Bernadetha: Goodluck!

Abi sendiri sejatinya mendapatkan panggilan kembali untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23. Namun, dia tak bisa memenuhi panggilan tersebut karena harus pulang ke klubnya JDT.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak