chatwithamelia.xyz - Bek keturunan Inggris-Indonesia, Elkan Baggott, resmi kirim surat ke PSSI usai ada kabar yang menyebutkan dirinya menolak panggilan timnas mencuat.
Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengklaim pihaknya sudah mencoba memanggil Elkan Baggott untuk beberapa kejuaraan, tapi tidak ada respons dari sang pemain.
"Kami sudah menghubungi Baggott beberapa kali, namun dia sepertinya tidak ingin membela Timnas Indonesia," kata Iriawan kepada awak media.
Merespons kabar tersebut, Elkan Baggott kemudian mengirimkan surat ke PSSI pada Sabtu (23/10/2021) lalu. Dalam surat itu, pemain Ipswich Town tersebut menjelaskan alasannya tak bisa ikut dalam pemusatan latihan di Dubai.
Kala itu, nama Elkan Baggott memang dipanggil Shin Tae-yong untuk ikut pemusatan latihan dan berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Dubai Juni lalu.
Selain itu, Elkan Baggott menegaskan bahwa dirinya sudah siap untuk membela Timnas Indonesia lagi dan memberikan yang terbaik.
Nah, berikut isi surat yang dikirimkan Elkan Baggott kepada pihak PSSI:
Kepada Ketua Umum PSSI,
Pertama saya ingin mengucapkan minta maaf karena tidak bisa menghadiri pemusatan latihan di Dubai.
Alasannya untuk ini karena Pemerintah Inggris dan klub saya (Ipswich Town) menyarankan saya untuk tidak hadir karena situasi covid di Dubai buruk. Oleh karena itu, jika saya pergi saya akan merasa berisiko. Syukur saat ini situasi covid sudah lebih baik di Inggris dan Indonesia karena banyak orang sudah divaksikn.
Saya sekarang sudah siap untuk membela dan memberikan semua untuk tim nasional demi membantu mencapai tempat yang seharusnya.
Semoga Anda bisa memahami alasan saya,
Elkan.
PSSI sendiri sudah memaafkan Elkan Baggott. Pemain 19 tahun itu diberikan kesempatan kedua untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia di dunia.