Rans Cilegon vs Persis Solo di Final Liga 2, Kaesang Sampaikan ini ke Raffi

Rans Cilegon FC dan Persis Solo promosi ke Liga 1.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Selasa, 28 Desember 2021 | 12:21 WIB
Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep. (Instagram)

Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep. (Instagram)

chatwithamelia.xyz - Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep antusias menantikan laga final Liga 2 2021 melawan klub milik Raffi Ahmad, Rans Cilegon FC.

Rans Cilegon FC berhasil melaju ke final Liga 2 setelah membantai PSIM Yogyakarta dengan skor 3-0 pada pertandingan yang digelar, Senin (27/2/2021).

Tak butuh waktu lama, keberhasilan Rans Cilegon FC disusul oleh Persis Solo yang melibas Martapura Dewa United dengan skor 2-1.

Baca Juga: Witan Sulaeman dan Chanathip Songkrasin Dinilai Miliki Persamaan, Apa Itu?

Kedua tim memastikan langkah ke babak final Liga 2 dan mendapat promosi naik tahta ke Liga 1. Para petinggi masing-masing klub bersuara usai timnyaa berjaya.

Kaesang melalui akun Instagram pribadinya, memposting foto yang menampilkan dirinya berpelukan dengan dua bos Persis Solo yang lain. Dia mengucapkan terima kasih atas lolosnya Laskar Sambernyawa ke final Liga 2.

Sebagai narasi, Kaesang lalu menuliskan, "Makasih sis".

Baca Juga: Komentar Luis Milla usai Timnas Indonesia Meluncur ke Final Piala AFF 2020

Kaesang Pangarep usai Persis lolos final Liga 2 2021. (Instagram/@kaesangp)
Kaesang Pangarep usai Persis lolos final Liga 2 2021. (Instagram/@kaesangp)

Postingan itu rupanya mendapat perhatian dari Raffi Ahmad yang meninggalkan beberapa emoji hati.

Melihat tanggapan calon rival, Kaesang pun memberikan balasan menggelitik.

"Sampai ketemu mas di tanggal 30," tulisnya.

Baca Juga: Deretan Julukan Unik Para Pesepak Bola di Liga Inggris

Ya, terlepas dari rivalitas di Liga 2, Kaesang dan Raffi Ahmad dikenal menjalin pertemanan akrab. Kaesang beberapa kali berkunjung ke rumah Raffi Ahmad.

Ia juga didapuk menjadi komisaris di RANS Entertainment, perusahan milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Adapun partai final Liga 2 2021 antara Rans Cilegon FC vs Persis Solo akan digelar Kamis (30/12/2021).

Baca Juga: Promosi ke Liga 1, Begini Ungkapan Menyentuh Kapten Persis Solo

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak