Bagikan Penyelamatan Apik di Piala AFF, Nadeo Argawinata Ogah Cepat Puas

Nadeo Argawinata tampil bersinar di Piala AFF 2020.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Kamis, 06 Januari 2022 | 11:39 WIB
Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata. (Instagram)

Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata. (Instagram)

chatwithamelia.xyz - Nadeo Argawinata mengenang momen terbaiknya bersama Timnas Indonesia sepanjang Piala AFF 2020. Sejumlah penyelamatan apik dilakukannya.

Nadeo Argawinata masuk nominasi kiper terbaik Piala AFF 2020 berkat penampilannya yang bersinar bersama Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong menurunkan Nadeo Argawinata sejak laga kontra Vietnam di babak fase grup, lantaran kiper utama Ernando Ari mengalami cedera.

Baca Juga: 4 Opsi Gelandang untuk Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022

Semenjak saat itu hingga babak final Piala AFF 2020, penjaga gawang Skuad Garuda dipercayakan kepada Nadeo Argawinata.

Pemain Bali United tersebut terbukti mampu melakukan sederat penyelamatan oke yang membuat namanya dielu-elukan sebagai pahlawan Timnas Indonesia.

Sebut saja, ketika laga Timnas Indonesia vs Malaysia, tendangan bebas rival mampu ditepis Nadeo dengan sempurna hingga membuat Indonesia menang 4-1.

Baca Juga: Profil Bangladesh, Calon Lawan yang Pernah Sekali Kalahkan Timnas Indonesia

Selanjutnya, saat pertandingan lawan Singapura di babak semifinal, Nadeo kembali tampil gemilang. Sejumlah serangan dari pemain Singapura, seperti Hafiz Nor dan Shahdan Sulaiman mampu dipatahkan.

Paling mencuri perhatian, ketika Nadeo menghalau tendangan penalti dari bomber Singapura Faris Ramli yang kemudian mengantarkan Timnas Indonesia ke babak final.

Serangkaian aksi heroik tersebut lantas dibagikan Nadeo Argawinata melalui akun Instagram pribadinya, Kamis (6/1/2022).

Baca Juga: 5 Liga yang Cocok untuk Pratama Arhan, Termasuk Rekomendasi Shin Tae-yong

"A little collection of save compilations from #AFFsuzukicup2020," tulisnya.

Kendati begitu, pemain berusia 25 tahun itu enggan jemawa dan tak mau puas begitu saja dengan aksi yang sudah ditampilkan. Ia bertekad untuk tetap meningkatkan performa.

"Keep learning and never give up," sambungnya.

Baca Juga: Media Inggris Sebut Elkan Baggott sebagai Pemain Muda Menjanjikan

Terlepas dari semuanya, Nadeo Argawinata yang menjadi pilar Timnas Indonesia dibanjiri pujian dari rekan sesama pesepak bola dan penggemar.

"Class adikku," tulis bos Arema FC, Gilang Widya Pramana.

"Top, gencana," sahut M Riyandi.

"Emang top masku," puji Alfeandra Dewangga.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak