Isu Rans Cilegon FC Gaet Mesut Ozil, Raffi Ahmad Colek Manajer Fenerbahce

Raffi Ahmad bereaksi usai kabar boyong Mesut Ozil disorot media Turki.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Senin, 10 Januari 2022 | 10:22 WIB
Mesut Ozil berseragam Fenerbahce. (Kenan Asyali / POOL / AFP)

Mesut Ozil berseragam Fenerbahce. (Kenan Asyali / POOL / AFP)

chatwithamelia.xyz - Bos Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad bereaksi soal isu klubnya tertarik memboyong Mesut Ozil. Ia pun mencolek manajer Fenerbahce, Onur Basar.

Belakangan, rumor pemain Fenerbahce, Mesut Ozil diincar Rans Cilegon FC menyeruak. Bahkan sampai dibahas oleh media Turki, Fotospor.

Media itu secara gamblang menyebut jika Raffi Ahmad sudah melakukan pertemuan dan mengontak mantan gelandang Timnas Jerman. Pertemuan itu dilakukan di Turki, saat Rans Cilegon FC melakukan pemusatan latihan (TC).

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol: Gol Kondogbia Bawa Atletico Tahan Imbang Villarreal

Tak hanya itu, Fotospor menerangkan jika Raffi Ahmad dan Mesut Ozil sudah mencapai kesepakatan. Mesut Ozil disebut bersedia untuk membela Rans Cilegon FC di Liga 1 menyusul keinginannya yang ingin hengkang dari klub.

"Mesut Ozil tertarik bergabung dengan Liga 1 musim depan. Saya berbincang dengannya melalui WhatsApp (WA). Kami sudah sepakat," kata Raffi dalam sebuah video, seperti dikutip dari Fotospor.

Namun, untuk meminang Mesut Ozil, suami Nagita Slavina tersebut diingatkan untuk siap-siap dana fantastis. Mengingat Mesut Ozil tergolong pemain mahal.

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Juventus Comeback lawan AS Roma, Inter Kalahkan Lazio

Raffi Ahmad colek klub Mesut Ozil. (Instagram/@raffinagita1717)
Raffi Ahmad colek klub Mesut Ozil. (Instagram/@raffinagita1717)

Mengutip Transfermart, nilai transfer eks pemain Real Madrid dan Arsenal itu masih menyentuh angka 3,70 juta euro (sekitar Rp 60 miliar). Sedanhkan gajinya mencapai 3,5 juta pounsterling (setara Rp 68 miliar).

Setidaknya, Raffi Ahmad perlu menggelontorkan dana Rp 128 miliar untuk mengontrak Mesut Ozil dalam semusim.

Kabar Rans Cilegon FC membidik Mesut Ozil hingga kekinian masih menjadi pembahasan. Raffi Ahmad pun bereaksi setelah mengetahui rumor ini disorot oleh media Turki.

Baca Juga: 3 Alasan Pratama Arhan Lebih Cocok ke Korea Dibanding Eropa Timur

Melalui akun Instagram pribadinya, Minggu (9/1/2022), ia membagikan bidikan layar mengenai rumor tersebut. Tak ada kata-kata yang dituliskan olehnya.

Hanya saja, ia menandai akun Mesut Ozil, Fenerbahce dan juga manajer Fenerbahce, Onur Basar sekaligus Rans Cilegon FC.

Adapun ketiga akun yang dicolek Raffi Ahmad di awal tersebut tak bergeming. Belum ada konfirmasi dari pihak Mesut Ozil maupun klubnya.

Baca Juga: Profil Roma CF, Klub Baru Pemain Timnas Shalika Aurelia di Italia

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak