Kurniawan Dwi Yulianto Jadi Asisten Pelatih FC Como, Saddil Ramdani Bangga

Saddil Ramdani dukung Kurniawan Dwi Yulianto.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Kamis, 13 Januari 2022 | 13:13 WIB
Saddil Ramdani. (Instagram/@officialsabahfc)

Saddil Ramdani. (Instagram/@officialsabahfc)

chatwithamelia.xyz - Legenda sepak bola Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto resmi menjadi asisten pelatih klub Italia, FC Como. Saddil Ramdani ikut bangga.

Kurniawan Dwi Yulianto akan berkarier di Eropa seusai didapuk menjadi asisten pelatih klub Serie B Italia, FC Como.

Sebenarnya, bukan kali pertama mantan bomber Timnas Indonesia itu tampil di luar negeri. Ia sempat menjadi pemain tim remaja klub Italia, Sampdoria lalu dipinjamkan ke FC Luzern di Swiss pada 1994-1995.

Baca Juga: Klub Kembali Beri Kode, Witan Sulaeman Gabung FK Senica?

Tak hanya Eropa, sepak bola Malaysia juga pernah dicicipi. Ia pernah bergabung ke Serawak FA pada 2005-2006 dan menjadi pelatih Sabah FC.

Untuk karier di dalam negeri, kiprahnya sudah tidak diragukan. Bukan hanya jadi andalan Timnas Indonesia di masanya, sejumlah klub pernah dibelanya, seperti PSM Makassar, Persija Jakarta, PSS Sleman dan Persela Lamongan.

Kekinian, Kurniawan Dwi Yulianto kian moncer. Legenda sepak bola berjuluk Si Kurus tersebut akan menukangi Como FC di Italia.

Baca Juga: Persiapan Liga 1, Persis Solo Bidik Gelandang Persebaya Taisei Marukawa

"InsyAllah, cuma yang menjadi tantangan tersendiri bagi saya adalah jika ke sana tidak belajar apa-apa. Saya tidak mau. Saya memang harus bisa mengeksplor diri saya, memaksimal diri saya untuk terus belajar karena kan saya datang ke sana bukan sebagai turis," ujarnya seperti dikutip dari chatwithamelia.xyz.

"Saya harap saya bisa benar-benar belajar tentang ilmu kepelatihan dan segala sesuatu karena ya mudah-mudahan ke depan bisa membantu para pemain kita, membantu sepak bola Indonesia," sambungnya.

Saddil Ramdani dukung Kurniawan Dwi Yulianto gabung Como FC. (Instagram)
Saddil Ramdani dukung Kurniawan Dwi Yulianto gabung Como FC. (Instagram)

Pemain Timnas Indonesia U-19, Saddil Ramdani turut bangga dengan pencapaikan Kurniawan Dwi Yulianto. Ia memberikan dukungan kepada sang senior melalui postingan di Instagram.

Baca Juga: 5 Pemain yang Pernah Bela Persib Bandung dan Bali United

Saddil Ramdani juga memention akun istri Kurniawan Dwi Yulianto, untuk mengungkap rasa bangganya.

"@kurniawanqana sukses bos. Bangga bun @qana_kurniawan," tulis Saddil Ramdani.

Diketahui, Kurniawan Dwi Yulianto akrab dengan Saddil Ramdani. Kurniawan yang merekomendasikan Saddil untuk bergabung ke Sabah FC saat masih menjadi pelatih klub tersebut.

Baca Juga: Bergaya Pakai Helm sambil Angkat Jempol, Shin Tae-yong Ditertawakan Anaknya

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak