Ole Gunnar Soslkjaer dan Carrick Terciduk Saksikan Klub Elkan Baggott

Mantau siapa nih?

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Rabu, 09 Februari 2022 | 16:05 WIB
Ole Gunnar Solskjaer saksikan pertandingan klub Elkan Baggott, Ipswich Town. (Twitter/@ipswichtown)

Ole Gunnar Solskjaer saksikan pertandingan klub Elkan Baggott, Ipswich Town. (Twitter/@ipswichtown)

chatwithamelia.xyz - Ada yang istimewa saat klub Elkan Baggot, Ipswich Town, menghadapi Doncaster. Mantan pelatih dan pemain Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, tertangkap kamera hadir menyaksikan laga itu.

Solskjaer terlihat hadir bersama mantan asistennya di 'Setan Merah', Michael Carrick, pada pertandingan League One atau kasta ketiga di Inggris yang berlangsung Rabu (9/2/2022) dini hari WIB, itu.

"Mereka (Solskjaer dan Carrick) adalah teman baik dan juga penggemar Ipswich Town. Mereka menonton pertandingan di iFollow dan akan segera menonton juga di Portman Road. Ole dan Carrick datang untuk melihat kemenangan di Doncaster," tulis pernyataan Ipswich Town di akun Twitter mereka.

Baca Juga: Debut Manis Jadi Kapten, Elkan Baggott Bawa Ipswich Town U-23 Menang Lagi

Ipswich Town sendiri memang berhasil mengalahkan Doncaster dengan skor tipis 1-0 berkat gol Tyreeq Bakinson di menit 39. Ini menjadi kemenangan kedua Ipswich Town secara beruntun di League One.

Berkat kemenangan atas Doncaster ini, Ipswich Town tetap berada di posisi kesembilan klasemen dengan koleksi 47 poin dari 31 pertandingan yang sudah dilakoni.

Seperti yang diketahui, Ipswich Town merupakan klub yang kini dibela oleh pemain keturunan Indonesia, Elkan Baggot. Bek berusia 19 tahun itu namun belum menembus tim utama Ipswich Town.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Berpeluang 2 Kali Juara Piala AFF U-23

Meski begitu, sinyal kuat Elkan Baggott bisa segera promosi ke tim utama semakin terlihat. Dia sering mendapat kepercayaan oleh pelatih Ipswich Town U-23, Kieron Dyer.

Terbaru, Elkan dipercaya turun sejak awal laga dan menjadi kapten saat menghadapi Milwall U-23. Elkan pun mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa Ipswich Town U-23 menang 2-0.

Ini bukan kali pertama Elkan Baggott dipercaya menjadi kapten Ipswich Town U-23. Sebelumnya Elkan juga menjadi kapten saat menghadapi Colchester United U-23.

Baca Juga: Skuad Timnas Indonesia U-23 Belum Lengkap, Ini Kata Asisten Shin Tae-yong

Dalam laga yang berjalan sangat sengit itu, Elkan Baggott berhasil memimpin kawan-kawannya meraih kemenangan dramatis 3-2.

Ipswich Town U-23 dijadwalkan bakal melakoni pertandingan selanjutnya pada 21 Februari mendatang melawan Watford U-23. Kans Elkan untuk kembali dimainkan cukup besar mengingat penampilan konsistennya sejauh ini.

Elkan Baggott sendiri sudah hampir pasti tidak akan memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2022. Shin Tae-yong sudah menjelaskan sebelumnya bahwa pemain-pemain aboard tidak akan dipanggil ke dalam tim 'Garuda Muda'.

Baca Juga: Fakta Baru Ragnar Oratmangoen, Kabarnya Keponakan Duta Besar RI untuk China

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak