4 Mantan Pemain Top Dunia yang Lagi Nganggur, Klub Liga 1 Minat?

Ketimbang Mesut Ozil yang harganya selangit. Ada empat pemain top dunia yang lagi nganggur nih, termasuk Diego Costa.Bagaimana, klub Liga 1 tidak tertarik untuk mencoba merekrut?

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Rabu, 09 Februari 2022 | 19:54 WIB
Diego Costa merayakan golnya ke gawang Real Madrid (Twitter)

Diego Costa merayakan golnya ke gawang Real Madrid (Twitter)

chatwithamelia.xyz - Masih ingat dengan rumor Mesut Ozil yang sempat beredar beberapa waktu lalu. Ya, pemain asal Jerman itu dikabarkan bakal merumput di Indonesia.

Kabar ini muncul setelah pemilik Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, mengutarakan bahwa timnya siap memboyong Ozil. Raffi bahkan mengaku sudah intens melakukan komunikasi dengan peraih Piala Dunia 2014 tersebut.

Akan tetapi, kabar itu pada akhirnya tidak terwujud dan hanya sebatas menjadi rumor. Harga transfer dan gaji Ozil yang selangit, disebut Raffi menjadi kendala Rans Cilegon mendatangkannya.

Baca Juga: Coret Pemain Amerika, Malaysia Panggil 4 Nama Baru untuk Piala AFF U-23

Mendatangkan pemain top dunia atau terkenal memang bukan hal mustahil, hadirnya pemain macam ini tentunya bakal mengangkat pamor klub sekaligus Liga Indonesia.

Pada faktanya, ada beberapa pemain terkenal yang dulu sempat membela tim-tim Eropa dan kini berstatus bebas transfer. Jika memang berminat, klub-klub Indonesia bisa saja melakukan penjajakan kepada pemain-pemain berikut ini.

1. Ramires

Baca Juga: Pep Guardiola Bangga Manchester City Solid, Kebobolan Gol Sedikit

Potret aksi Ramires saat masih berseragam Chelsea. (PAUL ELLIS / AFP)
Potret aksi Ramires saat masih berseragam Chelsea. (PAUL ELLIS / AFP)

Pemain asal Brasil ini tercatat tidak memiliki klub sejak November 2020. Terakhir kali dia bermain bersama klub asal negaranya, Palmeiras.

Pemain berusia 34 tahun itu cuma mencatatkan 37 penampilan buat Palmeiras. Ramiers sendiri merupakan mantan bintang Chelsea yang berhasil memenangkan Liga Champions dan Liga Inggris.

2. Carlos Tevez

Baca Juga: Shin Tae-yong Condong ke Kevin Diks Dibanding Ragnar Oratmangoen Sejak Awal

Striker Manchester City Carlos Tevez merayakan golnya ke gawang Watford.  AFP /PAUL ELLIS
Striker Manchester City Carlos Tevez merayakan golnya ke gawang Watford. AFP /PAUL ELLIS

Di usianya yang menginjak 37 tahun, Carlos Tevez kini berstatus tanpa klub. Dia terakhir kali bermain untuk klub masa kecilnya di Argentina, Boca Juniors.

Mantan pemain Manchester United, Manchester City, Juventus, dan West Ham tersebut tentunya punya pengalaman berharga yang sangat berguna untuk klub-klub yang meminangnya.

3. Laurent Koscielny

Baca Juga: Malaysia U-23 Siapkan Amunisi Baru usai Gagal Boyong Pemain Amerika

Bek Arsenal, Laurent Koscielny berebut bola dengan pemain Chelsea, Mateo Kovacic . (Yuri KADOBNOV / AFP)
Bek Arsenal, Laurent Koscielny berebut bola dengan pemain Chelsea, Mateo Kovacic . (Yuri KADOBNOV / AFP)

Mantan bek dan kapten Arsenal ini tercatat belum lama ini menjadi pemain berstatus bebas transfer. Dia sempat bermain untuk Bordeaux pada paruh pertama musim ini dan mencatatkan 11 pertandingan.

Meski sudah berusia 36 tahun, kemampuan dan kepemimpinan Koscielny di atas lapangan masih cukup mumpuni. Menurut data Transfermarkt, saat ini harga pasaran Koscielny masih ada di 3 juta euro.

4. Diego Costa

Diego Costa saat berseragam Chelsea. (Adrian DENNIS / AFP)
Diego Costa saat berseragam Chelsea. (Adrian DENNIS / AFP)

Pemain bintang lainnya yang saat ini menganggur adalah mantan penyerang Chelsea, Diego Costa. Pemain berusia 33 tahun tersebut baru saja mengakhiri kontrak di klub Brasil, Atletico-MG.

Costa hanya bermain selama 6 bulan saja di sana dan kini berstatus tanpa klub. Menurut Transfermarkt, harga pasaran Diego Costa saat ini 5 juta euro.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak