Pratama Arhan Bertolak ke Jepang Pekan Depan, Agen: Masih Proses Visa

Pratama Arhan akan bertolak ke Jepang jika urusan visa dan izin khusus sudah selesai.

Rauhanda Riyantama | chatwithamelia.xyz
Jum'at, 04 Maret 2022 | 20:15 WIB
Pratama Arhan (tengah) berfoto bersama Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan) dan CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi usai memberikan keterangan pers menuju keberangkatannya ke Jepang untuk bergabung bersama klub Liga 2 Tokyo Verdy di Kantor PSSI, Jakarta, Jumat (4/3/2022). (ANTARA/Shofi Ayudiana)

Pratama Arhan (tengah) berfoto bersama Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan) dan CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi usai memberikan keterangan pers menuju keberangkatannya ke Jepang untuk bergabung bersama klub Liga 2 Tokyo Verdy di Kantor PSSI, Jakarta, Jumat (4/3/2022). (ANTARA/Shofi Ayudiana)

chatwithamelia.xyz - Keberangkatan Pratama Arhan ke Jepang kemungkinan akan terjadi pekan depan. Pasalnya, beberapa urusan administrasi bek Timnas Indonesia itu masih dalam proses.

Menurut sang agen, Dusan Bogdanovic, menyebut Arhan belum bisa berangkat karena visa dan izin khusus belum selesai diurus. Ia memprediksi Arhan baru bisa berangkat ke Jepang dalam waktu enam hingga tujuh hari ke depan. 

"Soal keberangkatan, sekarang sedang proses visa dan penyelesaian izin khusus. Izin sebagai warga biasa sudah ada dari pemerintah Jepang," kata Dusan dalam konferensi pers acara pelepasan Arhan di Kantor PSSI, Jumat (4/3/2022).

Baca Juga: Konflik Ukraina-Rusia Makan Korban, Pelatih Shakhtar Donetsk Tewas Terkena Pecahan Peluru

"Mungkin perkiraannya enam sampai tujuh hari Arhan akan berangkat," sambung sosok yang juga agen dari Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman tersebut.

Sebagai pendatang yang masuk ke Jepang, Arhan harus mengikuti aturan karantina kesehatan mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19. Menurut Dusan, pemain asal Blora, Jawa Tengah itu bakal karantina selama tiga hari setibanya di Negeri Sakura.

"Tentang karantina di sana tiga hari. Tapi pasti nanti kalau ada perubahan kami follow-up setiap hari dengan proses-proses di sana. Kami juga sangat dibantu oleh kedubes Jepang di Indonesia," terangnya.

Baca Juga: Ini Alasan Pratama Arhan Pakai Nomor Punggung 38 di Tokyo Verdy

Pratama Arhan resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Tokyo Verdy pada 16 Februari lalu setelah menjalani negosiasi berbulan-bulan lamanya.

PSIS Semarang melepas Pratama Arhan secara gratis. Hal itu demi mendukung karier pemainnya ke luar negeri.

Dilaporkan Pratama Arhan dikontrak selama dua musim oleh Tokyo Verdy. Nantinya, sang pemain bakal mengenakan jersey bernomor punggung 38.

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini: Real Madrid vs Real Sociedad, Elche vs Barcelona

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak