Ilija Spasojevic Buat Caption Berbau Sindiran untuk Shin Tae-yong, Netizen Ikut Bereaksi

Spaso menirukan kata-kata Shin Tae-yong terkait alasan tak memanggilna di Piala AFF 2020

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Selasa, 08 Maret 2022 | 16:25 WIB
Ilija Spasojevic usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. (Dok. LIB)

Ilija Spasojevic usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. (Dok. LIB)

chatwithamelia.xyz - Striker Bali United, Ilija Spasojevic, membuat caption berbau sindiran untuk pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Unggahan itu kemudian mendapat sorotan dari netizen.

Ilija Spasojevic mencetak satu gol ketika Bali United menghadapi Persija dalam lanjutan Liga 1, Minggu (6/3/2022). Usai laga tersebut, striker berusia 34 tahun ini pamer torehan golnya.

Hal itu dilakukan oleh Spaso, sapaan akrabnya, melalui akun Instagram. Pemain naturalisasi asal Montenegro ini memposting bahwa dirinya sudah mencetak 20 gol serta tiga assist dalam 29 pertandingan.

Baca Juga: Hadapi Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Bisa Belajar dari Thailand

Menariknya di keterangan postingannya tersebut, Spaso menuliskan kata-kata yang seakan menyindir pernyataan Shin Tae-yong.

"Lumayan bagus ya untuk pemain tua yang kecapean di latihan," tulis striker berusia 34 tahun itu.

Postingan Ilija Spasojevic yang menyentil pernyataan Shin Tae-yong. (Instagram/spaso_87)
Postingan Ilija Spasojevic yang menyentil pernyataan Shin Tae-yong. (Instagram/spaso_87)

Sebelumnya Shin Tae-yong memang pernah menyampaikan pendapatnya soal striker Bali United ini. Juru taktik asal Korea Selatan itu mengakui kualitas yang dimiliki oleh Spaso.

Baca Juga: Kabar Baik, Manajer Dukung Emil Audero Mulyadi Bela Timnas Indonesia

Hanya saya, pemain tersebut dinilai sudah berumur dan tidak masuk dalam strategi karena beda gaya bermain.

"Memang sebelumnya beberapa kali dia (Spaso) pernah dipanggil untuk mengikuti TC, saat ini performa di Liga 1 juga baik, sampai saat ini dia menjadi pemuncak top skor," kata Shin Tae-yong saat ditemui awak media di Lapangan G GBK, Sabtu (2/10/2021) lalu.

"Tetapi pergerakan yang diinginkan kami dengan gaya permainan Spaso itu berbeda, dan sudah berumur. Tapi, saya juga mengakui kemampuan Spaso," jelasnya.

Baca Juga: Statistik Pertandingan Elkan Baggott bersama Ipswich Town U-23: 7 Laga Jadi Kapten dan Selalu Menang

Di sisi lain, para netizen yang melihat postingan Spaso mendukungnya untuk mendapatkan pemanggilan timnas Indonesia. Hal itu karena lini depan skuad Garuda dinilai masih ompong.

"Spaso for timnas #gacor," komentar denni****

"Kecapekan saat laihan gacor saat pertandingan," seru kaadek***

Baca Juga: Respons PT LIB setelah Pemerintan Izinkan Liga 1 Dihadiri Penonton

"Coach @shintaeyong7777 Spasogoal nih angkut," tulis frfy***

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak