Rans Cilegon FC Masih Ngotot Ingin Datangkan Mesut Ozil

"Ozil masih komunikasi," kata Raffi Ahmad.

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Selasa, 12 April 2022 | 08:46 WIB
Gelandang Jerman Mesut Ozil saat jumpa pers setelah diperkenalkan sebagai pemain baru klub Turki Fenerbahce di Divan Faruk ilgaz, Istanbul. Ozan KOSE / AFP

Gelandang Jerman Mesut Ozil saat jumpa pers setelah diperkenalkan sebagai pemain baru klub Turki Fenerbahce di Divan Faruk ilgaz, Istanbul. Ozan KOSE / AFP

chatwithamelia.xyz - Rans Cilegon FC masih berusaha untuk mendatang Mesut Ozil ke Indonesia. Chairman Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, mengaku mash dalam tahap komunikasi.

"Ozil masih komunikasi. Akan tetapi, kalau Ronaldinho sudah 99,9 persen akan datang," kata Chairman Rans Cilegon FC Raffi Ahmad, di Jakarta, Senin.

Hal tersebut disampaikan Raffi saat perkenalan Rahmad Darmawan sebagai pelatih kepala Rans Cilegon FC yang ditayangkan langsung lewat akun Instagram resmi klub tersebut.

Baca Juga: Dhika Bhayangkara Jadi Pemain ke-8 yang Resmi Dilepas Persib Bandung

Namun, kedatangan mantan pemain Real Madrid dan Arsenal itu bukan untuk membela Rans Cilegon FC pada kompetisi Liga 1 musim depan, melainkan hanya untuk "exhibition match" event pramusim yang akan digelar dalam waktu dekat.

"Ozil sedang diobrolin. Kemungkinan bermain sih kecil. Akan tetapi, kans Ozil untuk datang ke even tersebut masih bisa. Ini masih proses penjajakan. Kalau Ronaldinho lebih mudah," ujar Raffi.

Ronaldinho rencananya memang didatangkan Rans Cilegon FC pada Juli mendatang untuk bermain pada event pramusim sebagai upaya menyemarakkan Liga 1 musim depan.

Baca Juga: Karier Mentereng Bambang Bayu Saptaji, Bintang Futsal Indonesia Pertama yang Berkarier di Luar Negeri

Sang legenda AC Milan dan Timnas Brazil tersebut pensiun pada 2015 setelah tiga tahun tidak membela sebuah klub, dan Fluminense menjadi kesebelasan terakhir yang diperkuat pemenang Ballon d'Or tersebut.

Saat masih aktif bermain, Ronaldinho meraih berbagai gelar bergengsi mulai dari Liga Champions, LaLiga, Serie A, hingga Piala Dunia, serta pernah mendapat Ballon d’Or pada 2005.

"Pastinya, kedua pemain (Ronaldinho dan Ozil) didatangkan bukan untuk bermain di sini," tegas Raffi.

Baca Juga: Jordi Amat Resmi Tinggalkan Klub Belgia, akan Berkarier di Liga Indonesia

Sebelumnya, Raffi menyampaikan kepastian kedatangan Ronaldinho pada turnamen mini pada pramusim yang digelar Rans Cilegon FC, dengan mengundang tiga klub, yakni Persis Solo, Arema FC, dan Persija Jakarta.

Event pramusim itu sebagai persiapan Rans Cilegon FC, sekaligus untuk amal, dan rencananya bisa ditonton langsung oleh suporter.

(Antara)

Baca Juga: 3 Alasan Timnas Futsal Indonesia Bisa Juarai SEA Games 2021

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak