chatwithamelia.xyz - Persebaya Surabaya tengah berupaya mendatangkan tiga pemain muda jebolan Timnas Indonesia jelang Liga 1 2022/2023. Ketiga pemain tersebut pernah membela Timnas Indonesia U-16 dan U-19.
Mereka adalah Brylian Aldama, Muhammad Salman Alfarid dan Samuel Christianson. Ketiganya diharapkan bisa menjadi bagian dari skuad Bajul Ijo.
Selepas Liga 1 2021/2022, Persebaya Surabaya termasuk tim yang cuci gudang. Mereka melakukan perombakan komposisi pemain.
Baca Juga: 3 Kiper yang Lakukan Blunder saat Berhadapan dengan Benzema
Belasan pemain, termasuk yang menjadi andalan yaitu Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto dan Taisei Marukawa, dilepas. Sebagai gantinya, manajemen merekrut sosok-sosok baru baik lokal maupun asing.
Saat ini, Aji Santoso menyebut bahwa kelengkapan pemain di timnya sudah mencapai 95 persen. Bajul Ijo ingin mendatangkan pemain jebolan Timnas serta pemain asing. Dilaporkan sudah ada empat pemain asing yang akan merapat.
“Perburuan pemain sudah hampir selesai, baik itu pemain asing maupun lokal,” ujar Aji di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, seperti dimuat Antara, Rabu (20/4/2022).
Baca Juga: Dua Pebulu Tangkis yang Cocok Jadi Pasangan Baru Kevin Sanjaya di Thomas Cup 2022
Juru taktik berusia 52 tahun itu belum memberitahukan siapa saja sosok pemain non-WNI dalam skuadnya kecuali Leonardo Lelis yang sebelumnya memperkuat Persiraja.
Namun, Aji memastikan bahwa dari empat nama tersebut, tiga berasal dari Brazil termasuk Lelis, dan satu lagi berkewarganegaran Jepang.
"Hanya Lelis saja yang sudah pernah bermain di Indonesia. Lainnya belum,” tutur eks pelatih tim nasional U-23 Indonesia itu.
Baca Juga: Tampil Seksi di Pantai, Maria Sharapova Umumkan Kehamilan Anak Pertama
Aji Santoso menyebut, para pemain asing baru Persebaya diperkirakan tiba di Indonesia pada akhir Mei 2022. Setelah finis di posisi kelima Liga 1 2021/2022, Persebaya mengincar posisi tiga besar di Liga 1 Indonesia 2022/2023.