chatwithamelia.xyz - Keputusan mengejutkan diambil oleh Shin Tae-yong saat memanggil 29 pemain untuk menjalani laga persahabatan FIFA melawan Bangladesh. Ada nama Stefano Lilipaly.
Ya, Lilipaly masuk ke dalam bagian skuad yang dipersiapkan juga untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 tersebut. Lilipaly dan kolega dikabarkan bakal mulai berkumpul pada Kamis (26/5).
Keputusan ini terbilang mengejutkan karena Lilipaly sudah lama ditepikan dari Timnas Indonesia. Terakhir kali pemain yang punya darah Belanda itu membela timnas, yaitu pada 2019.
Baca Juga: Profil Cyriel Dessers, Pencetak Gol Terbanyak UEFA Conference League 2021/2022
Saat itu skuad Garuda masih ditangani oleh mantan pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy. Hadirnya Lilipaly lantas bikin kaget sekaligus kabar baik.
Kabar baiknya, Lilipaly yang kini berusia 32 tahun itu punya pengalaman dan kemampuan yang mumpuni untuk mengangkat permainan Timnas Indonesia.
Pemilihan Lilipaly juga mempertegas bahwa Shin Tae-yong belum ingin menggunakan jasa penyerang veteran sekaligus top skorer Liga 1 musim lalu, Ilija Spasojevic.
Baca Juga: 3 Pemain Alternatif andai Egy Maulana Vikri Absen di Kualifikasi Piala Asia 2023
Shin nyatanya lebih memilih memanggil Lilipaly yang merupakan mantan rekan satu tim Spaso di Bali United. Shin lebih memilih memanggil penyerang lain yaitu Dimas Drajad.
Keberadaan Stefano Lilipaly di dalam skuad Timnas Indonesia juga membuat formasi yang bakal diterapkan oleh Shin Tae-yong menjadi bervariasi.
Dengan adanya Lilipaly, berikut prediksi formasi Timnas Indonesia melawan Bangladesh.
Baca Juga: Pemain Liverpool Pakai Sensor Otak di Sesi Latihan Jelang Lawan Real Madrid, Ini Fungsinya
Prediksi Formasi Timnas Indonesia
Lilipaly biasa beroperasi sebagai winger kanan di bawah arahan Stefano Cugurra saat bermain di Bali United, namun dia juga bisa bermain sebagai gelandang serang.
Shin Tae-yong sepertinya bakal lebih memilih menjadikan Lilipaly sebagai gelandang serang yang berdiri di belakang striker.
Baca Juga: Bangladesh Diterpa Badai Cedera, Keuntungan Buat Timnas Indonesia
Dengan begini, Shin Tae-yong akan tetap dengan formasi andalannya di Timnas Indonesia yaitu 4-2-3-1.
Lilipaly besar kemungkinan bakal menjadi penopang penyerang dan diapit dua winger yang bisa diisi oleh Saddil Ramdani dan Irfan Jaya.
Nah, untuk dua gelandang lain di belakang Lilipaly, Shin Tae-yong besar kemungkinan memasang duet Marc Klok dan Ricky Kambuaya.
Kontributor: Aditia Rizki