chatwithamelia.xyz - Stefano Lilipaly akhirnya kembali dipanggil Timnas Indonesia di era kepelatih Shin Tae-yong. Ini merupakan panggilan pertama buat pemain yang baru bergabung dengan Borneo FC itu.
Baru-baru ini, Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mengapa baru memanggil Lilipaly. Sebagaimana diketahui, pemain berdarah Belanda itu masuk skuat Timnas Indonesia jelang menghadapi Bangladesh pada laga FIFA Matchday di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6/2022).
Shin Tae-yong mengaku ingin melihat kemampuan Stefano Lilipaly sejak kali terakhir membela timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada November 2019 lalu.
Baca Juga: Ditantang Skuad Garuda, Timnas Bangladesh Terbang ke Indonesia Siap Tempur
Juru taktik asal Korea Selatan itu menyebut performa Lilipaly di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kurang maksimal karena baru pulih cedera. Kini, dia menunggu pembuktian pemain Borneo FC itu.
"Waktu itu dia cedera jadi dia tidak bisa menunjukkan performa maksimal. Sekarang saya panggil dan saya ingin lihat performa dia seperti apa," kata Shin Tae-yong di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (26/5/2022).
"Saya ingin melihat seperti apa dia bersama tim yang saya siapkan ini,'' imbuhnya.
Baca Juga: 4 Pemain Kuwait yang Bisa Jadi Ancaman Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
Stefano Lilipaly sejatinya bukan sosok asing di timnas Indonesia. Namun, sejak era Shin Tae-yong, dia sangat jarang mendapat kepercayaan untuk mengenakan lambang Garuda di dada.
Kali terakhir Stefano Lilipaly membela timnas Indonesia adalah pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada November 2019. Saat itu dia tampil 82 menit dalam kekalahan 1-3 timnas Indonesia dari Vietnam.
Adapun untuk pertandingan kontra Bangladesh, Shin Tae-yong memanggil 29 pemain. Selain Lilipaly ada sejumlah pemain dari luar negeri turut diboyong seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, dan Pratama Arhan.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Kemungkinan Coret 3 Pemain
Bahkan, turut hadir Jordi Amat calon pemain naturalisasi. Padahal, proses menjadi WNI sang pemain masih belum selesai.
Pertandingan melawan Bangladesh menjadi pemanasan sebelum terjun di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait pada 8-14 Juni. Timnas Indonesia berada di Grup A bersama dengan tuan rumah Kuwait, Yordania, dan Nepal.
Baca Juga: 5 Striker Ganas yang Bisa Dibeli Gratis di Bursa Transfer Musim Panas 2022