chatwithamelia.xyz - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menilai mental skuad Garuda kini lebih kuat sai mengalahkan Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023 belum lama ini. Ia blak-blakan kepada media Korea.
Kemenangan timnas Indonesia itu menjadi sejarah karena tim Garuda akhirnya mengalahkan Kuwait setelah menunggu 42 tahun. Apalagi pertandingan itu menjadi titik balik tim Merah Putih bisa percaya diri di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Namun Shin Tae-yong tak menyadari jika Timnas Indonesia telah mengukir sejarah dengan mengalahkan salah satu tim tangguh Timur Tengah..
"Saya tidak tahu kami telah mengalahkan Kuwait dalam 42 tahun terakhir," ucap Shin Tae-yong ke media Korea newsis.com sembari tertawa.
Pelatih berusia 51 tahun ini mengatakan pertandingan melawan Kuwait sangat berarti bagi timnya. Melawan tuan rumah dan suhu panas, timnas Indonesia berhasil menang dan itu menjadi kunci bisa lolos ke Piala Asia 2023.
"Saya pikir pertandingan pertama adalah yang paling penting. Itu adalah tuan rumah Kuwait dan suhu naik menjadi 42 derajat, tapi lawan seperti tidak bisa bermain karena terlalu panas dan keras. Jika Anda fokus, Anda bisa bermain," ucap Shin Tae-yong.
"Saya melihat ada kemungkinan menang lebih tinggi saat memasuki babak kedua. Saya jelaskan pengetahuan kepada para pemain. Bermain dengan keras dan tidak terbawa ritme lawan," tegasnya.
Hasilnya pun positif karena timnas Indonesia berhasil mengejutkan Kuwait di awal babak pertama dengan gol Rachmat Irianto. Laga pun berakhir dengan skor 2-1.
Kemenangan atas Kuwait ini juga menaikkan mental pemain timnas Indonesia. Sebab, dulu pemain skuad Garuda sudah gentar terlebih dahulu menghadapi tim Timur Tengah.
"Dulu pemain Indonesia berpikir, 'kami tidak bisa bertemu tim Timur Tengah'. Tapi kini kami bisa menang dengan bertarung dengan baik tanpa ciut di rumah lawan," sanjung Shin Tae-yong.
Setelah menang dari Kuwait, timnas Indonesia sempat menyusahkan Yordania, tapi kalah dengan skor 0-1. Namun, di laga terakhir Marc Klok cs bangkit dengan menghajar Nepal 7-0, sehingga memastikan diri lolos ke Piala Asia 2023.