Kalah Beruntun di Piala Presiden 2022, Thomas Doll Beberkan Kelemahan Persija Jakarta

Persija Jakarta gagal di Piala Presiden 2022.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Rabu, 29 Juni 2022 | 08:25 WIB
Pelatih Persija Thomas Doll (kiri) memperhatikan para pemain saat latihan di Lapangan Nirwana Park, Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Rabu (25/5/2022). Persija Jakarta merekrut pelatih dan asisten pelatih baru untuk memperkuat tim guna menghadapai kompetisi Liga 1. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/tom

Pelatih Persija Thomas Doll (kiri) memperhatikan para pemain saat latihan di Lapangan Nirwana Park, Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Rabu (25/5/2022). Persija Jakarta merekrut pelatih dan asisten pelatih baru untuk memperkuat tim guna menghadapai kompetisi Liga 1. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/tom

chatwithamelia.xyz - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengungkap kendala utama timnya selepas menelan kekalahan secara beruntun di turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Persija Jakarta gagal lolos ke perempat final Piala Presiden 2022. Macan Kemayoran kalah di empat laga Grup B, sehingga terpuruk di posisi juru kunci.

Terakhir, Persija Jakarta kalah 1-2 dari Madura United di laga pamungkas Grup B, Selasa (28/6/2022). Atas hasil ini, Thomas Doll membongkar kelemahan timnya.

Ia menyebut penyelesaian akhir masih menjadi kendala Persija Jakarta pada Piala Presiden 2022 ini.

"Dalam setiap pertandingan kami melihat aliran bola telah berjalan dari kaki ke kaki dengan bagus, demikian juga di sektor lini pertahanan juga cukup rapi," kata Thomas Doll seusai pertandingan menghadapi Madura United di Stadion Segiri Samarinda, Selasa malam.

"Namun untuk lini depan, banyak peluang bisa diciptakan oleh pemain, sayangnya kecil untuk bisa membuahkan gol," imbuhnya.

Walau begitu, Thomas Doll sedikit lega, pada laga menghadapi Madura United para pemainnya bisa membalas gol untuk memperkecil hasil menjadi 1-2.

"Kami bersyukur akhirnya bisa mencetak satu gol, meskipun hasilnya akhirnya tetap kalah, namun setidaknya sudah ada upaya dan kerja keras para pemain dalam pertandingan itu," kata Doll.

Dia tidak memungkiri bahwa kombinasi pemain junior dan senior dalam timnya belum menunjukkan kerja sama yang bagus saat pertandingan.

Pelatih asal Jerman itu menilai sejumlah pemain depan tidak siap untuk menerapkan taktik dan strategi yang diracik.

"Dari pertandingan pra kompetisi ini saya sudah mempunyai gambaran terkait pemain yang siap menjalani kompetisi liga 1, dan pemain yang belum siap, dan tentunya ini merupakan hal positif bagi kami untuk persiapan kompetisi," jelasnya.

Dia tidak memungkiri bahwa kombinasi pemain junior dan senior dalam timnya belum menunjukkan kerja sama yang bagus saat pertandingan.

Pelatih asal Jerman itu menilai sejumlah pemain depan tidak siap untuk menerapkan taktik dan strategi yang diracik.

"Dari pertandingan pra kompetisi ini saya sudah mempunyai gambaran terkait pemain yang siap menjalani kompetisi liga 1, dan pemain yang belum siap, dan tentunya ini merupakan hal positif bagi kami untuk persiapan kompetisi," jelasnya.

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak