chatwithamelia.xyz - Gelaran Piala Presiden 2022 memasuki babak perempat final, sejumlah tim besar Liga 1 justru keok dan tersingkir tak terkecuali Persija Jakarta yang meraih poin paling sedikit.
Sebanyak 8 tim sudah memastikan tiket ke perempat final Piala Presiden 2022, sementara 10 tim harus angkat kaki dari turnamen ini tak terkecuali Persija Jakarta.
Dan tim-tim besar Liga 1 lainnya, mulai dari Grup A Piala Presiden terdapat 3 tim yang tersingkir di antaranya Persis Solo, Dewa United dan Persita Tangerang.
Baca Juga: Daftar Tujuh Tim yang Lolos ke Piala Dunia U-20 2023, Terbaru Slovakia dan Amerika Serikat
Kemudian di Grup B, seperti RANS Nusantara FC, Madura United dan Persija Jakarta yang terdepak dari turnamen musiman sebelum digelarnya Liga 1.
Khusus Persija, skuat berjuluk Macan Kemayoran ini mengakhiri turnamen lebih cepat dengan raihan poin paling sedikit, bahkan tanpa satupun poin.
Persija menelan empat kekalahan dari empat laga di fase grup Piala Presiden 2022, di sisi lain Madura United dan RANS Nusantara FC sebenarnya mengoleksi 5 poin.
Baca Juga: Istimewa, Fajar/Rian Cuma Butuh Waktu 29 Menit Bungkam Wakil Tuan Rumah di Malaysia Open 2022
Meski gagal meraih satu pun kemenangan, Thomas Doll selaku pelatih Persija menyebut anak asuhnya sudah bermain dengan baik.
Namun banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan mantan pelatih Borussia Dortmund itu, jelang mengarungi kompetisi sesungguhnya di Liga 1 2022.
"Kita punya tim yang muda bermain hari ini, dan semua orang bisa melihat itu. Saya pikir melihat bagaimana pemain memainkan bola itu enak dilihat," ucap Doll.
Baca Juga: Berapa Sih Gaji Jordi Amat di Johor Darul Takzim?
"Karena mereka bermain bola datar, dan saya melihat kinerja pertahan juga baik. Kita kehilangan power di depan, kita kalah duel.
"Finishing kita meleset, dan tentu sulit memenangkan pertandingan seperti ini." imbuhnya.
Kemudian Bali United dan Persebaya Surabaya, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu sebenarnya mengoleksi empat poin sementara Bajul Ijo hanya meraih satu poin.
Baca Juga: Lama Tak Naik Podium, Anthony Ginting Target Juara di Malaysia Open 2022
Grup D ada Persik Kediri dan Persikabo 1973 yang tersingkir, Macan Putih mengoleksi 4 poin tapi kalah fair play dengan PSM Makassar.
Berikut daftar lengkap 10 tim yang tersingkir dari Piala Presiden 2022, tim-tim dengan nama besar harus rela angkat koper dari turnamen lebih cepat.