chatwithamelia.xyz - Pelatih Borneo FC Milomir Seslija senang dengan torehan anak asuhnya yang berhasil mengalahkan Arema FC 3-0 di laga perdana Liga 1, Minggu (24/7/2022).
Ia puas Borneo FC bisa membalas kekalahan dari Arema FC yang sebelumnya menang di final Piala Presiden 2022.
Menurut Milo --sapaan Milomir Seslija--, ini tak lepas dari penggawanya yang berhasil memanfaatkan momentum di krisis pemain Arema FC.
"Saya tahu permasalahan kami dalam final Piala Presiden 2022. Kami pergi untuk mencari solusi dan hari ini kami bermain bagus di laga pertama. Dalam 10 menit kami mencetak dua gol dan membuat banyak peluang. Saat ini kami menunjukkan kami lebih baik dari Arema," ujarnya usa laga.
Milo mengakui Arema FC merupakan tim yang bagus, karena para pemainnya telah merasakan pada ajang Piala Presiden 2022 dan harus mengakui kekalahan di laga final dengan agregat gol 1-0 dalam penentuan gelar juara.
"Kami tahu saat ini Arema dalam kondisi krisis pemain, dan kami bisa memanfaatkan momentum itu dengan sebaik- baiknya," kata Milo.
Hasil tiga poin pada laga perdana, dinilai Milo merupakan hal yang sangat penting karena bisa menambah kepercayaan diri para pemainnya, untuk menghadapi laga selanjutnya di kompetisi Liga 1.
"Setelah kalah di final Piala Presiden, kami butuh sesuatu untuk membuat kepercayaan diri kami kembali. Beruntung kami bertemu lagi dengan Arema di laga perdana Liga, dan kami bisa menunjukkan bahwa kami bisa memenangi pertandingan," jelas Milo.
Pada laga tersebut, dua pemain andalan yakni Javlon dan Bustos harus absen karena cedera, sehingga Milo harus memaksimalkan pemain yang ada untuk meredam ambisi Arema FC yang berniat mencuri poin di Stadion Segiri, Samarinda.
"Tak lupa kami memberikan apresiasi kepada para suporter yang hadir untuk mendukung kami di pertandingan," pungkas Milo.
(Antara)