chatwithamelia.xyz - Sheva Imut menjadi penentu kemenangan Timnas Indonesia U-18 atas Kamboja di Piala AFF Wanita U-18 2022. tunggalnya mengantarkan Indonesia menang 1-0, Minggu (25/7/2022).
Sosok Sheva Imut dielu-elukan selepas mencetak gol indah untuk Timnas Indonesia U-18 saat injury time.
Pemain berusia 18 tahun itu mencetak gol lewat tendangan bebas pada menit 90+3'. Ia mengantarkan Garuda Pertiwi menang di laga lawan Kamboja.
Sheva Imut bersyukur Timnas Putri Indonesia U-18 menang, tetapi ia tak puas dengan hasil kemenangan tipis atas Kamboja.
"Alhamdulillah karena hari ini Indonesia diberikan kemenangan. Sebenarnya kurang puas dengan hasil akhir karena kita bisa mencetak gol lebih lagi. Tapi apapun hasilnya harus tetap bersyukur juga" ujar Sheva Imut dikutip dari laman PSSI.
Sementara itu, Pelatih Kepala Timnas Putri Indonesia U-18 Rudy Eka Priyambada mengakui anak asuhnya sempat kesulitan menghadapi Kamboja.
Apalagi tim lawan solid di barisan belakang hingga membuat anak asuhnya sulit melancarkan serangan. Rudy Eka menyebut para pemainnya sudah berusaha mengeksekusi peluang, namun harus puas hanya bisa membobol gawang Kamboja sekali.
"Alhamdulilah tim bisa memecah kebuntuan di akhir babak kedua. Selama 90 menit kami mencoba menyerang namun sulit karena tim lawan sangat disiplin. Sebenarnya kami sudah mencoba melakukan pressing, namun tidak membuahkan hasil. Peluang yang ada tidak dimaksimalkan dengan baik," terangnya.
Kini, Timnas Putri Indonesia U-18 total meraih enam poin di fase grup A Piala AFF U-18 2022 selepas menang dalam dua laga berturut-turut yakni lawan Singapura dan Kamboja.
Selanjutnya, skuad Garuda Pertiwi dijadwalkan menghadapi Vietnam di Stadion Jakabaring, Palembang, Selasa (26/7/2022) malam WIB.