chatwithamelia.xyz - Pemain keturunan Indonesia, Shayne Pattynama, ramai diisukan berniat membatalkan proses naturalisasi untuk menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Namun, isu liar tersebut kemudian dibantah oleh salah seorang yang turun langsung dalam proses naturalisasi Shayne Pattynama yakni Hamdan Hamedan.
Seperti diketahui, saat ini PSSI tengah memproses perubahan kewarganegaraan tiga pemain keturunan untuk segera menjadi WNI. Mereka ialah Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.
Nantinya, ketiga pemain ini diharapkan bisa membela timnas Indonesia di berbagai ajang. Namun, hingga kini proses naturalisasi ketiga pemain belum juga selesai.
Belakangan disebut-sebut, dokumen Sandy, Jordi, dan Shayne sudah berada di DPR RI. Belum diketahui kapan proses maju ke tahap berikutnya.
"Ada puluhan pesan kepada saya bertanya tentang Shayne Pattynama membatalkan (proses naturalisasi) Indonesia. Ini adalah berita bohong," kata Hamdan di Instagram miliknya, Kamis (11/8/2022).
"Shayne justru sudah tidak sabar untuk membela timnas Indonesia. Saya tidak paham mengapa bisa ada berita aneh ini. Tapi itulah Indonesia,” sambungnya.
Lebih lanjut, utusan PSSI yang mengurus program naturalisasi itu mengklaim Shayne dalam kondisi bahagia. Disebut Hamdan, sang pemain tidak sabar membela timnas Indonesia.
“Dia menjadi sangat yakin membela timnas Indonesia adalah keputusan, kebanggaan, dan anugerah untuk dirinya dan keluarganya," jelas Hamdan.
"Dia tak sabar untuk membantu timnas Garuda terbang lebih tinggi. Sampai bertemu lagi, Shayne. Insya Allah,” pungkasnya.