Daftar 3 Pelatih Top Dunia yang Kini Berkarier di Liga 1 2022/2023, Terbaru Luis Milla

Luis Milla kini menjadi pelatih Persib Bandung.

Rauhanda Riyantama | chatwithamelia.xyz
Minggu, 21 Agustus 2022 | 14:28 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Luis Milla berteriak mengistruksikan pemainnya dari luar lapangan saat timnya berhasil menang telak 4-0 Indonesia pada pertandingan Grup A Asian Games ke-18 di Stadion Patriot, Bekasi Minggu (12/8). (ANTARA/INASGOC/Charlie)

Pelatih Timnas Indonesia Luis Milla berteriak mengistruksikan pemainnya dari luar lapangan saat timnya berhasil menang telak 4-0 Indonesia pada pertandingan Grup A Asian Games ke-18 di Stadion Patriot, Bekasi Minggu (12/8). (ANTARA/INASGOC/Charlie)

chatwithamelia.xyz - Kompetisi Liga 1 2022/2023 menyajikan persaingan yang seru lantaran beberapa klub memutuskan untuk menggunakan jasa pelatih top dunia.

Setidaknya, ada tiga pelatih top dunia yang saat ini memutuskan untuk berkarier di Liga 1 2022/2023. Kiprah mereka sejauh ini cukup menjanjikan.

Ada yang mampu membawa timnya bersaing di papan atas klasemen Liga 1 2022/2023, ada pula yang masih beradaptasi bersama tim barunya tersebut.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Leeds United vs Chelsea, Newcastle vs Manchester City

Selain itu, publik masih menunggu kiprah pelatih top dunia yang akan menangani Persib Bandung, yakni Luis Milla. Juru taktik asal Spanyol ini akan meramaikan kontestasi Liga 1 2022/2023.

Berikut chatwithamelia.xyz menyajikan tiga pelatih top dunia yang saat ini berkarier di kompetisi Liga 1 2022/2023.

1. Luis Milla (Persib Bandung)

Baca Juga: Sadis! Tes PCR di Kejuaraan Dunia 2022 Bikin Atlet Mimisan, PBSI Sampaikan Protes

Luis Milla/Instagram
Luis Milla/Instagram

Pelatih asal Spanyol, Luis Milla, merupakan nama juru taktik top dunia terbaru yang kini akan meramaikan persaingan di kompetisi Liga 1 2022-2023.

Luis Milla sebelumnya sudah resmi diumumkan sebagai pelatih terbaru Persib Bandung, tepatnya sejak Jumat (19/8/2022), untuk mengisi kursi yang ditinggalkan Robert Rene Alberts.

Sebelumnya, kiprah Luis Milla sudah dikenal publik saat mengasuh timnas Indonesia pada periode 2017-2018, meski tak ada gelar yang sukses dipersembahkan.

Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga 1 2022 usai Persija Jakarta Hajar RANS Nusantara FC 3-0

Luis Milla pernah mengasuh timnas Spanyol U-21 hingga menjuarai Piala Eropa U-21 2011. Saat itu, salah satu pemain andalannya ialah David de Gea, penjaga gawang MU.

2. Thomas Doll (Persija Jakarta)

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll. (Dok. Persija)
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll. (Dok. Persija)

Sebelum munculnya nama Luis Milla, Persija Jakarta sempat melakukan gebrakan luar biasa dengan mendatangkan pelatih asal Jerman, Thomas Doll.

Baca Juga: EKSKLUSIF: Michael Owen Curhat Penyesalan Bersama Timnas Inggris hingga Keputusan Berseragam Manchester United

Juru taktik yang menghabiskan banyak waktunya di Eropa ini sudah pernah melatih klub-klub elite seperti Borussia Dortmund hingga Hamburg SV.

Saat melatih klub yang disebut terakhir, Thomas Doll pernah bekerja dengan beberapa pemain top seperti Rafael Van der Vaart, Vincent Kompany, hingga Nigel de Jong.

Sejauh ini, kiprah Macan Kemayoran di bawah kepemimpinan Thomas Doll memang masih jauh dari harapan. Sebab, mereka baru dua kali menang. Dua laga lainnya berakhir imbang, dan satu sisanya kalah.

3. Bernardo Tavares (PSM Makassar)

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (Dok PSM Makassar)
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (Dok PSM Makassar)

Selain kedua nama di atas, pelatih top yang juga mencatatkan debutnya di Liga 1 2022-2023 ialah Bernardo Tavares, juru taktik PSM Makassar.

Bernardo Tavares sebelumnya pernah bekerja untuk menangani tim junior Benfica, Sporting Lisbon hingga menjadi pencari bakat FC Porto.

Dia bekerja bersama klub-klub elite di Portugal itu dan turut memperkaya kemampuan racik strateginya hingga kini telah mengantongi lisensi UEFA Pro.

Tangan dingin Bernardo Tavares pun sudah cukup teruji pada awal musim ini. Dia mampu membawa PSM Makassar berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

Bahkan, skuad Juku Eja juga berhasil diantarkan melaju hingga partai final Piala AFC zona ASEAN. Ini tentu saja catatan yang positif bagi pelatih berkepala plontos tersebut.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak