chatwithamelia.xyz - Fenomena pemain Belanda yang dinaturalisasi untuk membela Timnas Indonesia mendapat tanggapan dari Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB). Uniknya, mereka memberikan komentar bernada kocak.
Seperti diketahui, Sekjen KNVB Gijs de Jong sedang melakukan kunjungan ke Jakarta sekaligus menggelar konferensi pers, Kamis (1/9/2022). Dalam kesempatan itu, De Jong sedikit berkomentar mengenai proyek naturalisasi untuk Timnas Indonesia.
Dalam beberapa tahun terakhir, Indonesia acap memburu pemain keturunan di Belanda. Para pemain tersebut diharapkan bisa membantu menaikkan prestasi sepak bola Indonesia di pentas internasional salah satunya adalah Marc Klok yang kini telah resmi menjadi WNI.
Baca Juga: Berjuang Lolos ke Piala AFF 2022, Timor Leste Malah Dapat Kabar Buruk
Teranyar, ada dua pemain blasteran Indonesia-Belanda yang sedang menjalani proses naturalisasi. Mereka ialah Sandy Walsh dan Shayne Pattynama yang diproyeksikan bakalan membela timnas senior dalam sejumlah ajang seperti Piala AFF 2022.
Tidak sampai di situ, PSSI pernah berkomentar bahwa Timnas Indonesia U-19 proyeksi Piala Dunia U-20 akan menggelar training camp di Belanda sekaligus untuk menjajal pemain keturunan di sana.
De Jong merasa apa yang dilakukan Indonesia cukup bagus. Namun, sambil tertawa, ia menyebut jangan terlalu banyak.
Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 2022 Sore Ini
"Ya Marc Klok salah satu contohnya ya. Dia tadinya pemain di Belanda sekarang memperkuat timnas Indonesia," katanya kepada awak media, Kamis (1/9/2022).
"Ya tentu bagus ya, tapi jangan banyak-banyak ya,” sambung Gijs de Jong sampil tertawa.
Terbaru, pelatih Shin Tae-yong mengaku sudah sodorkan beberapa nama pemain keturunan untuk Timnas Indonesia U-19. Namun, masih belum diketahui siapa nama-nama tersebut.
Baca Juga: Taklukkan Leicester City, Erik Ten Hag Bongkar Strategi Unik Manchester United