chatwithamelia.xyz - Kiper Curacao, Jean-Marc Antersijn menyampaikan pernyataan mengejutkan jelang menghadapi timnas Indonesia dalam FIFA Matchday. Ia melempar kode soal kemungkinan berkarier di Liga 1.
Sebagaimana diketahui, Curacao saat ini sedang berada di Indonesia jelang menghadapi anak asuh Shin Tae-yong. Hari ini, Sabtu (24/9/2022), mereka akan menghadapi timnas Indonesia di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Jelang bentrokan tersebut, kiper Curacao yang bernama Jean-Marc Antersijn memberikan kode terhadap klub Indonesia. Ia menyatakan minatnya tertarik berkarier di tanah air.
Kabar itu disampaikan sendiri oleh kiper berusia 26 tahun ini via Instagram pribadinya @jeanmarcluisantersijn. Dalam narasi postingannya, ia mengaku betah di Indonesia.
"Saya sangat menantikan pertandingan malam ini melawan Indonesia. Tempat ini sangat indah dengan orang-orang yang ramah. Saya sangat menikmati waktu saya di Indonesia," tulisnya di keterangan postingan.
"Mungkin saya bisa mendapatkan klub di sini, di negara indah ini, siapa tahu. Bahasa Indonesia saya semakin baik," sambungnya.
Melansir dari Transfermarkt, Antersijn saat ini bermain di klub Amerika Serikat Atlantic City. Sebelumnya ia pernah menjajal berkarier di Belanda.
Antersijn tercatat berkarier di Belanda bersama VV Haaglandia Zondag, RKSV GDA, SV TEC Tiel, dan FC Boshuizen. Lantas ia hijrah ke Swedia bersama IFK Eskilstuna serta FC Arlanda.
Menarik disaksikan apakah kiper Curacao ini bisa menarik minat dari klub Liga 1 Indonesia dan melanjutkan kariernya di sini.
Baca Juga: Ranking FIFA Terbaru: Malaysia Melesat usai Kalahkan Thailand, Indonesia Turun Peringkat