Klasemen Terbaru Liga Spanyol: Menang 3-0, Real Madrid Biarkan Elche Jadi Juru Kunci

Real Madrid kokoh di puncak usai kalahkan tim juru kunci.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Kamis, 20 Oktober 2022 | 07:25 WIB
Penyerang Real Madrid asal Prancis Karim Benzema (kanan) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya setelah mencetak gol kedua timnya selama matchday pekan ke-10 Liga Spanyol antara Elche vs Real Madrid di stadion Martinez Valero di Elche pada 19 Oktober 2022. JOSE JORDAN / AFP.

Penyerang Real Madrid asal Prancis Karim Benzema (kanan) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya setelah mencetak gol kedua timnya selama matchday pekan ke-10 Liga Spanyol antara Elche vs Real Madrid di stadion Martinez Valero di Elche pada 19 Oktober 2022. JOSE JORDAN / AFP.

chatwithamelia.xyz -  Klasemen terbaru Liga Spanyol 2022/2023 usai Real Madrid melibas Elche dengan skor 3-0 di pekan ke-10 Liga Spanyol. Kamis (20/10/2022) dini hari WIB.

Pada laga yang digelar di Estadio Manuel Martinez Valero, Real Madrid jadi mimpi buruk tim tuan rumah usai mengemas tiga gol lewat Federico Valverde, Karim Benzema dan Marco Asensio.  Los Blancos sejatinya mencetak enam go, tapi tiga gol dianulir VAR karena offside.tiga

Hasil ini membuat Real Madrid kokoh di puncak klasemen sementara dengan perolehan 28 poin atau unggul enam poin atas Barcelona di peringkat ke-2. Sementara itu, kekalahan ini semakin membenamkan Elche jadi juru kunci karena baru memperoleh tiga poin.

Jalannya Laga

Madrid sempat membuka keunggulan saat pertandingan baru berjalan enam menit. Umpan Vinicius Junior berhasil dimaksimalkan oleh Karim Benzema menjadi gol. Namun, VAR kemudian menganulir gol tersebut karena offside.

Tim tamu baru benar-benar mencetak gol pada menit ke-11. Berawal dari tendangan Benzema yang bisa diblok Verdu, bola kembali ke kaki Benzema. Dia kemudian memberikan bola ke Valverde yang tidak terkawal. Tanpa banyak menggoncek, Valverde melepaskan tembakan yang menjebol gawang Elche. Skor menjadi 1-0.

Elche akhirnya mendapatkan peluang pertama pada menit ke-21. Tendangan sudut dari Elche berhasil disundul Eder Militao, tetapi arah sapuannya jatuh ke kaki Tete Morente yang tidak terkawal. Namun, tendangannya masih melambung di atas gawang Real Madrid.

Madrid kembali cetak gol pada menit ke-26. David Alaba melakukan cut inside dari kiri dan bermain cepat satu sentuhan dengan Luka Modric dan Benzema. Lalu mencetak gol dari situasi 1-on-1. Sayangnya gol tersebut dianulir gara-gara Benzema offside lagi.

Madrid mendominasi di babak pertama. Namun, tidak ada gol tambahan hingga turun minum.

Selepas jeda, gol Madrid kembali dianulir pada menit ke-60. Benzema lagi-lagi berada dalam posisi offside.

Pada menit ke-68, Madrid kembali mendapatkan peluang. Sundulan Rodrygo dari jarak dekat masih belum mampu mencetak gol kedua Madrid. Sundulannya terlalu lemah, sehingga mudah diselamatkan oleh kiper Edgar Badia.

Dua menit kemudian, giliran kiper Andriy Lunin yang beraksi. Berawal dari umpan silang di sisi kanan oleh Helibelton Palacios, Carlos Clerc sukses menyundulnya dari jarak yang sangat dekat. Namun, Lunin sukses menggagalkan peluang tersebut.

Akhirnya Madrid menambah keunggulan, Benzema kali ini bisa memasukkan namanya di papan skor pada menit ke-75. Dia mencetak gol setelah melakukan umpan satu-dua dengan Rodrygo, sebelum melepas tembakan mendatar dari ujung kotak penalti Elche. Kedudukan menjadi 2-0.

Madrid kembali mendapatkan peluang emas pada menit ke-84. Lewat situasi serangan balik, Fede Valverde melepaskan tembakan dari jarak yang sangat dekat. Namun, tendangan kerasnya itu terlalu mengarah ke posisi Badia sehingga mudah dimentahkan.

Pada menit ke-89 Madrid mencetak gol ketiganya. Asensio yang baru masuk berhasil mencetak gol tersebut lewat sentuhan pertamanya. Dia memaksimalkan umpan silang dari Rodyrgo di sisi kiri. Elche tertinggal 0-3.

Tidak ada tambahan gol lagi dari Real Madrid, pertandingan berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan skuad Carlo Ancelotti, demikian dimuat La Liga via Antara.

Berikut klasemen terbaru Liga Spanyol 2022/2023 usai Real Madrid benamkan Elche.

Klasemen Liga Spanyol 2022/2023 usai Real Madrid kalahkan Elche. (doc. flashscore)
Klasemen Liga Spanyol 2022/2023 usai Real Madrid kalahkan Elche. (dok. flashscore)
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak