Kembangkan Program Garuda Select yang Lebih Baru, PSSI Mulai Lirik Kerjasama dengan KNVB

PSSI melakukan perincian untuk menjalin kerjasama untuk pemain muda Indonesia.

Muhammad Ilham Baktora | chatwithamelia.xyz
Jum'at, 25 November 2022 | 21:00 WIB
Dua striker Garuda Select, Arsa Ahmad dan Alfriyanto Nico. (Dok. Garuda Select)

Dua striker Garuda Select, Arsa Ahmad dan Alfriyanto Nico. (Dok. Garuda Select)

chatwithamelia.xyz - PSSI mulai melirik kerjasama dengan Federasi Sepak Bila Belanda (KNVB) untuk pembinaan pemain muda seperti Garuda Select dengan konsep yang lebih baru.

Untuk diketahui, Program Garuda Select sendiri sudah berjalan sejak 2019 hingga kini memasuki angkatan kelima. PSSI sendiri telah mengirimkan sejumlah pemain remaja berbakat untuk berlatih dan berlaga di Inggris serta beberapa negara lain di Eropa.

"Kami memang sudah menjajaki beberapa program kerja sama. Bisa ke arah sana (seperti Garuda Select). Tunggu saja," ujar Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita, Jumat (25/11/2022).

Baca Juga: Wejangan Berkelas Shin Tae-yong Usai TC Timnas Indonesia U-20 Berakhir

Menurut Maaike, saat ini, PSSI tengah menyusun perincian kemitraan dengan KNVB yang nantinya dituangkan dalam sebuah Notal Kesepahaman (MoU).

MoU tersebut, ditargetkan untuk ditandatangani kedua federasi pada tahun 2023 atau lebih cepat.

Selain pembinaan pemain muda, Ira menyebut kerja sama dengan KNVB juga meliputi program pelatihan pelatih, pemantauan bakat dan pengembangan sepak bola putri.

Baca Juga: 3 Negara yang Berpeluang Lolos Lebih Dulu ke 16 Besar Piala Dunia 2022

"Kami menjajaki dari pelatihan pelatih dan 'talent scouting'. Bagaimana caranya mengidentifikasi dan memetakan bakat-bakat di Indonesia. Untuk sepak bola wanita, kami mencari cara bagaimana meningkatkan kualitas timnas putri kita karena timnas putri Belanda akan bermain di Piala Dunia Putri di Australia tahun 2023," tutur Maaike.

Terpisah, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri menganggap progres kerja sama PSSI dengan KNVB terus berkembang setelah dirinya bertandang ke Kantor KNVB di Belanda pada Oktober 2022 lalu.

Indra Sjafri menerangkan kemitraan dengan KNVB terdiri dari dua persoalan yakni kepelatihan dan kurikulum.

Baca Juga: Witan Sulaeman Dipastikan Telat Gabung TC Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Belum Pasti

"Untuk kemungkinan dalam bentuk lain, kami akan mendiskusikannya dengan KNVB," ujar pria yang sebagai pelatih membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 2013 dan Piala AFF U-22 2019 itu. [ANTARA]

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak