Persib dan Persija Sudah, Arthur Irawan Minta Persik Kediri Fokus Lumat Persebaya Surabaya

Persik Kediri sedang on fire setelah menyikat Persija Jakarta dan Persib Bandung

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Rabu, 15 Maret 2023 | 10:00 WIB
Arthur Irawan tebar ancaman untuk Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. (Twitter/faktasepakbola)

Arthur Irawan tebar ancaman untuk Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. (Twitter/faktasepakbola)

chatwithamelia.xyz - Pemain Persik Kediri, Arthur Irawan, meminta timnya untuk fokus menatap duel melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-31 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu.

Dikutip dari situs resmi Liga Indonesia, Selasa, Arthur mengatakan Persik Kediri tidak boleh terlena dengan catatan positif pada beberapa pertandingan sebelumnya.

"Kita keluar dari zona merah 100 persen dan ketika sudah keluar, step by step kita fokus Persebaya dulu," ujar Arthur.

Baca Juga: Resmi! FIFA Ubah Peserta Piala Dunia 2026 Jadi 48 Tim

Pada dua pertandingan terakhirnya, Persik Kediri mampu mengalahkan dua tim kuat yaitu Persib Bandung dan Persija Jakarta dengan skor serupa 2-0.

Selain itu, dua kemenangan tersebut juga membuat Persik Kediri keluar dari zona degradasi setelah kini menduduki posisi ke-15 dengan torehan 32 poin dari 29 pertandingan.

Selain itu, pemain berusia 30 tahun itu mengatakan dirinya senang karena dalam beberapa pertandingan terakhir kerap mendapatkan menit bermain dari pelatih Divaldo Alves.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Erling Haaland Cetak 5 Gol, Manchester City Lumat RB Leipzig 7-0

Arthur menjelaskan bahwa ia tidak peduli jika dirinya memulai pertandingan sejak menit pertama atau dari bangku cadangan, karena yang terpenting adalah hasil positif yang didapatkan oleh tim.

Pemain kelahiran Surabaya itu bertekad untuk terus memperbaiki penampilannya dan siap bekerja keras di lapangan agar bisa sering mendapatkan kesempatan untuk bermain.

"Saya terima kasih atas kepercayaan Coach Divaldo (Alves) di lapangan. Walaupun saya bermain berapa menit atau setiap menit yang paling penting tim menang. Sekarang tim percaya pada coach, dia tahu yang terbaik untuk kita masuk inti atau cadangan," ungkap Arthur.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Tahan Imbang Porto, Inter Milan Lolos ke Perempat Final

"Pastinya saya masih banyak kekurangan, step by step saya harus lebih baik lagi dan lebih kerja keras lagi," pungkasnya.

(Antara)

Baca Juga: 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Burundi, Marselino Ferdinan dan Sandy Walsh Tak Dilirik

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak