chatwithamelia.xyz - Filipina menjadi tim kontestan pertama dari cabor sepak bola putra SEA Games 2023 yang datang di Kamboja. The Azkals bakal menjadi lawan timnas Indonesia U-22 di matchday satu fase grup.
Melansir dari laporan Soha.vn yang disadur pada Senin (24/4/2023), Filipina sudah tiba di Kamboja seminggu sebelum laga pembuka SEA Games 2023.
"Sepekan sebelum memasuki laga pembuka sepak bola putra SEA Games 2023, Filipina menjadi tim tamu pertama yang hadir di ibu kota Phnom Penh (Kamboja)," tulis laporan media Vietnam itu.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Cetak Gol Debut di Liga Belgia, Indra Sjafri Ikut Senang
Filipina sendiri sempat dikatakan bakal menjalani TC di Thailand. Akan tetapi, sang pelatih yang bernama Rob Gear memutuskan untuk langsung menuju Kamboja.
Tujuannya Filipina datang lebih awal agar para pemainnya bisa beradaptasi dengan cuaca dan kondisi lapangan di Kamboja. Artinya Rob Gear mengejar persiapan terbaik.
Melansir dari akun Instagram Federasi Sepak Bola Filipina, skuad muda The Azkals juga telah menggelar latihan perdana setibanya di Kamboja.
Tentunya langkah yang diambil oleh Filipina ini wajib diwaspadai Indra Sjafri dan timnas Indonesia U-22. Pasalnya mereka adalah lawan pertama yang bakal dihadapi skuad Garuda Muda.
Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Filipina di laga pertama SEA Games 2023 pada 29 April mendatang.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia U-22 vs Filipina di SEA Games 2023, Tinggal Menghitung Hari